BeritaBerita otomotifmotor bekasNewsRepost #carmudiSepeda motor

Pilihan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik Selain Skutik Honda

Mencari rekomendasi terbaik sepeda motor dengan harga Rp 15 jutaan bukan perkara mudah pada tahun 2023.

Terlebih lagi yang diinginkan ialah sepeda motor yang statusnya gres alias baru keluar dari diler.

Pantauan Carmudi pada awal Oktober 2023, kini sudah tak ada lagi sepeda motor baru yang dijual dengan harga serendah itu.

Saat ini konsumen harus merogoh kocek sebesar Rp17 jutaan untuk memiliki sepeda motor baru.

Rekomendasi Motor Rp 15 Jutaan Terbaik

Solusi untuk bisa mendapatkan motor Rp15 jutaan yang terbaik ialah menengok ke pasar seken.

Segmen tersebut menyediakan pilihan yang luas untuk produk dengan rentang harga tersebut.

Dengan bujet sebesar itu konsumen masih bisa mendapatkan unit yang usianya relatif masih muda.

Informasi lebih rinci mengenai pilihan produknya bisa disimak di bawah ini, seperti yang Carmudi rangkum dari berbagai sumber.

Yamaha Lexi 2019

Pilihan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik Selain Skutik Honda

Management PT YIMM saat peluncuran warna baru Lexi. Foto/Yamaha.

Rekomendasi produk yang pertama cocok bagi konsumen dengan keinginan memiliki sepeda motor berjenis skuter matik.

Yamaha Lexi pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2018 sebagai bagian dari keluarga Maxi Yamaha.

Namun, kapasitas mesinnya hanya 125 cc yang berarti paling kecil di antara model Maxi Yamaha lainnya.

Walau begitu, Yamaha Lexi tetap menarik untuk dimiliki sebagai kendaraan harian.

Desain deknya yang rata lantai menjadikan skuter matik ini sangat praktis untuk membawa barang.

Yamaha NMax 2015

Pilihan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik Selain Skutik Honda

Yamaha NMax bekas masih banyak diminati dibanding Aerox. Foto/Tenaga Kuda.

Dengan bujet Rp 15 jutaan sebenarnya konsumen juga bisa memiliki Yamaha NMax, tapi dengan tahun pembuatan yang lebih tua.

Berdasarkan pantauan, Yamaha NMax buatan tahun 2015 kini sudah dijual pada angka Rp 15 jutaan.

Itu artinya model yang dimaksud ialah Yamaha NMax generasi pertama.

Skuter matik ini boleh dibilang sebagai model Maxi Yamaha yang paling populer di jalanan Indonesia.

Tampangnya yang gagah dan sporty didukung dengan penggunaan sepasang shockbreaker untuk roda belakang.

Sementara itu mesinnya 155 cc yang digunakannya cukup bisa diandalkan.

Yamaha meluncurkan skuter matik ini di pasar Indonesia untuk menyaingi Honda PCX.

Honda CB150R Streetfire 2017

Pilihan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik Selain Skutik Honda

AHM meluncurkan All New Honda CB150R Streetfire (Foto: AHM)

Tidak semua model dalam rekomendasi motor Rp 15 jutaan terbaik ini berupa skuter matik.

Konsumen juga bisa menjumpai pilihan sepeda motor dengan model naked sport dengan bujet sebesar itu.

Contohnya seperti Honda CB150R Streetfire buatan antara tahun 2016 atau 2017.

Popularitas sepeda motor naked sport boleh jadi memang menurun di daerah perkotaan, kalah dengan skuter matik.

Namun, bagi mereka yang doyan untuk melakukan perjalanan-perjalanan touring jarak jauh maka sepeda semacam ini bisa dilirik.

Honda CB150R Streetfire menggunakan mesin dengan kapasitas 150 cc DOHC.

Salah satu ciri khas kuat dari sepeda motor ini ialah penggunaan rangka model teralis seperti yang bisa ditemui pada moge merek Eropa.

Suzuki GSX R150 2017

harga bekas suzuki gsx r150

Suzuki GSX-R150 livery MotoGP 2020 (Foto: Indianautosblog)

Suzuki GSX R150 merupakan motor sport fairing yang dipasarkan oleh Suzuki di pasar Indonesia sejak tahun 2017.

Kini model tersebut juga bisa menjadi pilihan motor bekas dengan harga Rp 15 jutaan sebagaimana pantauan Carmudi di beberapa situs jual beli motor bekas.

Motor ini memiliki performa yang cukup baik untuk ukuran motor sekelasnya. 

Mesin 150 cc yang digunakannya menggunakan basis yang sama dengan miliki Suzuki Satria F150 FI dengan sedikit perbedaan.

Perbedaannya antara lain pada jumlah lubang injektor dan rasio percepatan.

Selain itu, Electric Control Unit (ECU) pada Suzuki GSX R150 juga mendapatkan pengaturan ulang.

Suzuki GSX S150 2017

Suzuki GSX-S150 Touring Edition

Tampilan Suzuki GSX-S150 Touring Edition. Foto/Carmudi Indonesia.

Untuk diketahui bahwa Suzuki GSX R150 memiliki versi naked-nya yang bernama Suzuki GSX S150.

Model tersebut juga bisa ditemui di pasar sepeda motor bekas dengan harga Rp 15 jutaan.

Perbedaan varian ini bukan hanya terdapat pada fairing, tapi juga jenis setang yang digunakan.

Jika Suzuki GSX R150 menggunakan setang clip on yang sporty, Suzuki GSX S150 justru menggunakan setang model biasa.

Dengan demikian Suzuki GSX S150 menawarkan posisi berkendara yang lebih rileks.

Secara keseluruhan tampilan model ini juga terkesan lebih beraura touring.

Untuk urusan spesifikasi mesin, kedua model tersebut menggunakan sumber tenaga yang sama.

Kawasaki Ninja RR Mono

Kawasaki Ninja RR Mono harganya setara motor sport 150cc (Foto: KMI)

Jika melirik pasar motor bekas dengan bujet Rp 15 jutaan maka bakal ditemui pilihan produk yang sangat luas

Dengan bujet sebesar itu bahkan konsumen berpeluang untuk menemukan Ninja RR Mono keluaran awal, yakni tahun 2014.

Untuk diketahui, sepeda motor tersebut hadir di Indonesia sebagai penerus dari Ninja 2-tak yang terpaksa stop produksi karena aturan emisi makin ketat.

Kawasaki Ninja RR Mono itu sendiri memiliki harga jual yang miring lantaran mesinnya hanya menggunakan satu silinder dengan kapasitas 250 cc.

Motor sport fairing ini memiliki desain yang ramping sehingga masih enak buat digeber harian.

Yamaha R15 2016

Masih dari segmen sepeda motor sport fairing, produk berikutnya yang bisa menjadi pilihan motor Rp 15 jutaan terbaik ialah Yamaha R15 keluaran awal.

Di sejumlah situs web jual beli sepeda motor, model tersebut sudah ditawarkan dalam rentang harga Rp 15 jutaan.

Untuk diketahui, Yamaha R15 pertama kali meluncur di Indonesia pada tahun 2014.

Sepeda motor ini hadir sebagai jagoan Yamaha untuk bersaing dengan Honda CBR 150.

Desain bagian depan yang fairing yang tajam dibarengi sepasang lampu berbentuk lancip menjadi ciri khas Yamaha R15 generasi ini.

Adapun model ini kerap disebut-sebut sebagai versi full fairing dari Yamaha Vixion.

Kesimpulan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik

Pilihan motor Rp 15 jutaan terbaik memang terdiri dari banyak model, tapi pilihannya terbatas pada sepeda motor bekas.

Sebabnya saat ini sudah tidak ada lagi sepeda motor baru setidaknya dari merek Jepang yang dijual dengan harga tersebut.

Sementara itu, pilihan yang tersedia di pasar sepeda motor bekas sangat beragam.

Konsumen yang menginginkan jenis skuter matik bisa menemukan pilihan Yamaha Lexi atau Yamaha NMax keluaran awal.

Sedangkan bagi mereka yang ingin tampil lebih sporty bisa memilih model-model sport fairing dari berbagai merek, seperti Honda CB150R Streetfire hingga Kawasaki Ninja 250 Mono.

Tinggal disesuaikan saja dengan selera dan kebutuhan.

Motor Apa yang Cocok untuk Anak Muda?

Motor sport fairing seperti Honda CB150R Streetfire, Suzuki GSX R150, atau Yamaha R15 kerap dianggap sebagai jenis sepeda motor yang cocok bagi anak muda.

Sepeda motor seperti ini memiliki tampilan sporty dan performa yang baik ketika dikendarai.

Motor Baru Apa yang Paling Murah?

Pantauan Carmudi, motor baru yang paling murah saat ini ialah Honda Revo Fit yang dijual mulai harga Rp16 jutaan hingga Rp17,7 jutaan.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Pilihan Motor Rp 15 Jutaan Terbaik Selain Skutik Honda first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker