BeritaBerita otomotifhonda advNewsRepost #carmudiSepeda motor

Review Spek Honda ADV 160 Terbaru 2023, Skuter Matik Penjelajah Nyaris Rp40 Juta

Dalam ulasan kali ini Carmudi akan membahas skuter matik Honda ADV 160 yang sampai 2023 ini masih mengisi lini produk PT Astra Honda Motor (AHM).

Model ini memiliki daya tarik tersendiri sebab hadir dengan desain yang berbeda dibandingkan skuter matik kebanyakan di Indonesia.

Honda ADV 160 2023

(Foto: AHM)

Tentang Honda ADV 2023

Kehadiran ADV 160 itu sendiri masih tergolong masih seumur jagung di Indonesia karena PT AHM baru meluncurkannya pada Juli 2022.

Desain skuter matik yang satu ini seolah-olah bertolak belakang dengan PCX yang sudah lebih dulu mewarnai katalog Honda.

Jika PCX lebih condong pada tunggangan yang elegan dan terasa mewah, ADV 160 justru mengedepankan aura adventure yang kental. 

Namun, jangan sampai salah mengartikan singkatan ADV pada nama produk ini. Bukan adventure, melainkan singkatan dari advance yang berarti “kemajuan”.

Tampang ADV 160 itu sendiri terlihat tangguh dengan lekuk-lekuk bodi yang tegas.

Belum lagi skuter matik ini dilengkapi dengan ban semi dual purpose dalam kondisi standarnya.

Nama advance yang melekat pada model ini juga dibuktikan melalui fitur-fitur yang hadir.

Contohnya penggunaan Honda Selectable Torque Control (HSTC) yang berfungsi menyeimbangkan putaran roda sehingga mencegah selip terutama pada jalanan licin.

Model ini juga dilengkapi dengan instrumen panel digital, suspensi ganda untuk roda belakang, dan tersedia dalam varian yang menggunakan rem ABS.

Baca juga: Perbandingan Konsumsi BBM NMax dan PCX 160, Skutik Premium Juga Harus Irit

Harga dan Varian Honda ADV 160

Sekarang mari cek harga terbaru skuter matik ADV 160 yang sudah tembus di atas Rp30 juta.

Pantauan Carmudi di situs web PT AHM, harga produk ini masih lebih tinggi dibandingkan dengan PCX.

Perbedaan harganya sekitar Rp3,3 juta sampai Rp3,5 juta tergantung dari variannya.

Informasi lebih detail mengenai harga ADV 160 bisa disimak melalui tabel di bawah ini.

Varian Harga
Honda ADV 160 CBS Rp36,2 Jutaan
Honda ADV 160 ABS Rp39,4 Jutaan

Angka yang disebutkan merupakan harga on the road DKI Jakarta per Juli 2023.

Nah, walau model ini hanya tersedia dalam 2 pilihan varian, tapi calon konsumen disuguhkan dengan banyak pilihan warna.

Faktanya pada November 2023 , PT AHM meluncurkan beberapa warna baru model ini guna memikat makin banyak konsumen.

Dimulai dari varian ADV 160 ABS yang kini tersedia dalam pilihan warna Tough Matte Brown, Tough Matte Red, Tough Matte Black, dan Tough Matte White.

Sedangkan untuk varian ADV 160 CBS terdiri dari pilihan warna Dynamic Gray, Dynamic White, Dynamic Red, dan Dynamic Black.

Dari pilihan-pilihan warna itu terlihat varian ABS lebih menonjolkan kesan tangguhnya lewat sentuhan matte.

Sedangkan untuk varian CBS tampil elegan dengan finishing bodi yang clear dan mengkilap.

Honda ADV 160 2023 01

(Foto: AHM)

Spesifikasi Honda ADV 160

Informasi lebih detail mengenai spesifikasi skuter matik ADV 160 bisa disimak melalui tabel di bawah ini.

MESIN
Tipe Mesin 4-Langkah, 4-Katup, eSP+
Tipe Pendinginan Pendingin Cairan
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
Volume Langkah 156,9 cc
Diameter x Langkah 60 x 55,5 mm
Perbandingan Kompresi 12 : 1
Daya Maksimum 15,7 hp @ 8.500 rpm
Torsi Maksimum 14,7 Nm @ 6.500 rpm
Tipe Transmisi Otomatis, V-Matic
Tipe Starter Elektrik
Tipe Kopling Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
Tipe Minyak Pelumas Basah
Kapasitas Minyak Pelumas 0,75 liter (Penggantian Periodik)
RANGKA
Tipe Rangka Double Cradle
Ukuran Ban Depan 110/80 – 14M/C Tubeless
Ukuran Ban Belakang 130/70 – 13M/C Tubeless
Tipe Rem Depan Wavy Disc Brake
Tipe Rem Belakang Wavy Disc Brake
Sistem Pengereman Triple Pots Hydraulic Combi Brake System (CBS) / Anti-Lock Braking System (ABS)
Tipe Suspensi Depan Teleskopik
Tipe Suspensi Belakang Suspensi Belakang Ganda dengan Tabung
DIMENSI
Panjang x Lebar x Tinggi 1.950 x 763 x1.196 mm
Jarak Sumbu Roda 1.324 mm
Jarak Terendah Ke Tanah 165 mm
Tinggi Tempat Duduk 780 mm
Berat Kosong (Curb Weight) 133 kg (CBS & ABS)
Kapasitas Tangki Bahan Bakar 8,1 liter
KELISTRIKAN
Sistem Pengapian Full Transistorized
Tipe Baterai/Aki MF 12V-5Ah
Tipe Busi NGK LMAR8L-9

Desain Mirip dengan Moge Honda X-ADV

Bagi mereka yang mengikuti perkembangan dunia otomotif mungkin saja tampang ADV 160 mengingatkannya pada desain X-ADV.

X-ADV merupakan salah satu lini produk Big Bike dari Honda yang pertama diluncurkan pada 2016 dalam ajang EICMA.

PT AHM kemudian meluncurkannya di Indonesia melalui dalam IIMS 2019 setelah sempat memamerkannya dalam pameran serupa setahun sebelumnya.

Model ini menggunakan mesin berkapasitas besar 750 cc dengan tampilan yang kental dengan aura motor adventure.

Ciri khas desain dari X-ADV pun bisa ditemui pada ADV 160 yang menggunakan mesin jauh lebih kecil, 160 cc.

Hal itu terlihat dari proporsi bodi kedua model yang sama-sama terlihat jangkung dan berotot.

Baca juga: Simulasi Kredit dan Harga Honda ADV 150 ABS dan CBS Terbaru

Kesimpulan Ulasan Honda ADV 160 2023

Demikian ulasan tentang ADV 160 2023 yang hadir sebagai salah satu produk skuter matik Honda di Indonesia.

Model ini bisa menjadi pilihan bagi konsumen yang menginginkan skuter matik dengan gaya adventure ataupun sporty.

Pantauan Carmudi, banyak pengguna ADV 160 yang memodifikasi model ini sebagai tunggangan untuk perjalanan touring.

Contohnya dengan penambahan crashbar hingga box di bagian belakang untuk memuat lebih banyak barang bawaan.

Baca juga: Arti Kode MIL Motor Honda, Ketahui Akibatnya Juga

Terlepas dari sebenarnya skuter matik ini juga sudah memiliki bagasi yang besar di bawah joknya.

Pada saat ulasan ini dibuat, ADV 160 dijual dengan harga Rp36,2 jutaan sampai Rp39,4 jutaan.

Honda ADV 2023

(Foto: AHM)

Apakah Honda ADV 160 Boros?

Berdasarkan informasi resmi pabrikan, ADV 160 memiliki tingkat rata-rata konsumsi bahan bakar pada angka 45 kilometer per liter.

Angka tersebut didapat dari pengetesan dengan mode WMTC Euro 3 yang dilakukan sendiri oleh pabrikan.

Berapa Kapasitas Bensin Honda ADV 160?

Menurut data spesifikasinya, ADV 160 memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 8,1 liter.

Sedangkan skutik ini memiliki kompresi mesin sebesar 12:1 yang berarti lebih cocok untuk menggunakan bahan bakar dengan oktan 95.

Berapa Lama Garansi Rangka Motor Honda?

PT AHM memberikan garansi rangka selama lima tahun tanpa batasan kilometer untuk setiap pembelian produknya setelah tanggal 25 Oktober 2023.

Adanya garansi rangka ini melengkapi beberapa jenis garansi lainnya, seperti garansi mesin selama tiga tahun atau 36.000 kilometer, garansi sistem kelistrikan satu tahun atau 12 kilometer, dan garansi sistem injeksi selama lima tahun atau 60.000 kilometer.

Honda ADV 160 2023 Pakai Rangka Apa?

Dalam lembar spesifikasinya disebutkan bawah ADV 130 tahun 2023 menggunakan rangka berjenis double cradle.

Berapa Harga Honda ADV 160 2023?

ADV 160 2023 dipasarkan dalam dua pilihan varian yang terdiri dari ADV 160 CBS seharga Rp36,2 jutaan dan ADV 160 ABS seharga Rp39,4 jutaan.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Review Spek Honda ADV 160 Terbaru 2023, Skuter Matik Penjelajah Nyaris Rp40 Juta first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker