BeritaJaecoojaecoo indonesiaJaecoo J5 EVNewsRepost #carmudi

Rahasia di Balik Desain Mewah Mobil Listrik Jaecoo J5 EV

Wuhu — Jaecoo J5 EV dipastikan bakal menjadi produk selanjutnya dari brand Jaecoo untuk dipasarkan di Indonesia.

Mobil ini hadir dalam versi Battery Electric Vehicle (BEV) dengan tipe bodi Sport Utility Vehicle (SUV) 5-seater.

Jaecoo J5 EV

Mobil listrik Jaecoo J5 EV di kantor pusat Chery yang berada di Wuhu, China. (Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Ryan Ferdiean Tirto, Head of Product, Jaecoo Indonesia pada sela test drive di Wuhu, China menjelaskan desain eksterior J5 EV masih memiliki benang merah dengan salah satu merek premium Eropa.

“Seperti yang kita tahu, Chery salah satunya sub brand-nya kita adalah Jaecoo, kita sudah joint venture dengan Range Rover. Jadi desainernya pun sama yang mendesain mobil kita ini, Jaecoo J5. Jadi secara desain ada DNA Range Rover-nya,” katanya kepada Carmudi, Kamis (24/4/2025).

Baca juga: Lihat Langsung Mobil-Mobil Jagoan Jaecoo dalam Shanghai Auto Show 2025

Dalam hal penampilan, J5 EV terlihat memiliki desain yang simpel, tapi tetap mencerminkan kesan premium. Di atas kertas mobil ini memiliki dimensi panjang 4.380 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.650 mm dengan wheelbase 2.620 mm.

“Secara bodi ini cukup compact, tapi tetap lega di dalamnya karena secara bodi size-nya cukup memadai untuk digunakan bersama keluarga,” sambung Ryan.

Mencoba Langsung di China

Dalam kesempatan test drive ini, tim Carmudi berkendara dengan J5 EV sejauh 110 km melewati jalanan perkotaan hingga pegunungan di Wuhu, China.

Jaecoo J5 EV

Tampilan dasbor dan interior J5 EV yang dicoba tim Carmudi di China. (Foto: Carmudi/Mada Prastya)

J5 EV memberikan impresi berkendara yang cukup baik dengan ketersedian fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS), tiga mode berkendara, ventilated seat, pengaturan jok elektrik, hingga atap kaca yang besar.

Respons tenaganya juga terbilang baik dengan power maksimum berada pada angka 155 kW dan torsi tertinggi 288 Nm.

Untuk unit yang dicoba di China ini dilengkapi baterai berkapasitas 60,9 kW dengan klaim jarak tempuh maksimal sekitar 400 km.

Baca juga: Jaecoo Sebut Sudah Pegang 2.000 Pemesanan Mobil J7

Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker