Auto2000BeritaBerita otomotifNewsRepost #carmuditoyota

Auto2000 Wahid Hasyim, Diler Otomotif Pertama Indonesia Bersertifikat EDGE

Jakarta — Diler Toyota Auto2000 terus berupaya menjalankan bisnisnya secara lebih ramah lingkungan. Hal ini terbukti dari salah satu cabangnya yang berlokasi di Jl. Wahid Hasyim, Jakarta Pusat (Auto2000 Wahid Hasyim) yang telah memperoleh sertifikat Green Building EDGE Advance.

Kepanjangan dari EDGE sendiri adalah Excellence in Design for Greater Efficiencies dari International Finance Corporation (IFC) yang merupakan bagian dari World Bank Group.

DIler auto2000

Diler Auto2000 Wahid Hasyim. (Foto: Carmudi)

Sertifikat EDGE ini diberikan pada bangunan yang dianggap memenuhi kriteria terkait dengan efisiensi energi, air, serta bahan konstruksi.

Adapun proses dalam pemberian sertifikatnya melibatkan evaluasi terhadap desain bangunan di mana mencakup beberapa faktor seperti isolasi termal, sistem Heating, Ventilation, and Air Conditioning (HVAC), pencahayaan alami, manajemen air, dan sebagainya.

Auto2000 Wahid Hasyim menjadi diler Toyota pertama yang mendapat sertifikat tersebut.

Ini juga pertama kalinya di antara diler otomotif di Indonesia.

“Hal ini menjadi salah satu bukti keseriusan kami dalam mendukung kebijakan Pemerintah terkait Sustainable Development Goals (SDGs) yang sejalan dengan tujuan Astra 2030 Sustainability Aspiration untuk berkontribusi dalam pelestarian lingkungan,” ujar Human Capital & General Services Division Auto2000, Zuriaty, di Auto2000 Wahid Hasyim, Jakarta, Rabu (25/10/2023).

Diharapkan, lanjut Zuriaty, berbagai upaya Auto2000 dalam melestarikan lingkungan bisa menumbuhkan semangat seluruh masyarakat untuk ikut mewujudkan lingkungan yang lebih hijau.

Baca Juga: Dorong Ekosistem EV, Auto2000 Menargetkan 70 Fasilitas Charging Tahun Ini

diler Auto2000

Auto2000 Wahid Hasyim. (Foto: Carmudi)

Berdasarkan sertifikat Green Building EDGE Advance, Auto2000 Wahid Hasyim memenuhi kriteria efisiensi sumber daya pada bangunan berupa air, energi, dan mineral di level 2, yakni Edge Advanced dengan tingkat energy saving mencapai 40 persen.

Lebih rincinya, 41 persen untuk energy saving yang dinilai dari efisiensi konstruksi bangunan seperti efisiensi sistem pendingin dan lampu gedung, serta 38% untuk Water Saving yang dinilai dari efisiensi penggunaan air di toilet, dapur, dan pencucian kendaraan.

Selain itu, 38% untuk Less Embodied Energy in Materials yang dinilai dari efisiensi dalam penggunaan material bangunan.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Auto2000 Wahid Hasyim, Diler Otomotif Pertama Indonesia Bersertifikat EDGE first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker