DFSK Hadirkan Promo Menarik, Beli Mobil Dapat iPhone 15 sampai Wall Charging
Jakarta – Jelang tutup 2023, DFSK menawarkan promo menarik bagi konsumen yang membeli mobil. Berbagai kemudahan dalam pembelian mobil hingga hadiah berupa iPhone 15 Pro Max sampai Wall Charging disajikan selama masa periode promo berlangsung.
Program promo bertajuk Heboh Meriah Akhir Tahun (Hemat) ini sengaja dihadirkan agar konsumen bisa dengan mudah mendapatkan kendaraan impiannya untuk bisa digunakan di berbagai kebutuhan.
“DFSK hadir dengan Promo Hemat agar seluruh konsumen kami mendapatkan nilai lebih ketika membeli berbagai kendaraan DFSK. Promo Hemat menawarkan beragam hadiah yang disesuaikan dengan konsumen dan dipastikan akan menunjang mobilitas konsumen lebih spesial bersama DFSK,” ujar Achmad Rofiqi Marketing Head PT Sokonindo Automobile dalam keterangan resminya, Jumat (14/10/2023).
Melalui program promo Hemat, DFSK membagikan hadiah iPhone 15 Pro Max serta cashback bagi konsumen yang melakukan pembelian Glory i-Auto dan Glory 560.
Sedangkan untuk setiap pembelian DFSK Gelora E dan Seres E1 konsumen berhak mendapatkan Wall Charger dan fasilitas pemasangan secara gratis.
Khusus pembelian Seres E1, konsumen juga berhak mendapatkan jaminan kualitas berupa garansi 8 tahun/120.000 km untuk baterai, 3 tahun/100.000 km untuk kendaraan, dan 3 tahun/100.000 gratis perawatan.
Promo Hemat juga memberikan Low rate bunga mulai 0 persen, khusus melalui Maybank dengan tenor 6 bulan dan 1 tahun untuk unit Glory 560, Glory I-Auto dan Seres E1. Serta melalui CIMB Niaga Finance dengan tenor 1 dan 2 tahun untuk unit Gelora E dan Seres E1.
“Kehadiran promo Hemat diharapkan bisa menawarkan nilai lebih, melalui hadiah yang disediakan, bagi konsumen yang melakukan pembelian kendaraan DFSK selama program berlaku,” pungkas Achmad Rofiqi.
Promo menarik persembahan DFSK ini berlaku mulai Oktober sampai Desember 2023. Tentunya syarat dan ketentuan berlaku untuk promo kali ini.
Harga Mobil DFSK Oktober 2023
Saat ini ada total enam model mobil yang dijual oleh PT Sokonindo Automobile di Indonesia. Lima di antaranya mengusung merek DFSK, sedangkan satu model lagi bermerek Seres.
Mobil-mobil yang diniagakan tidak cuma jenis kendaraan penumpang saja, ada juga dari kendaraan komersial ringan. Harga termurah dari model mobil asal China ini berada di angka Rp153 jutaan, sedangkan yang termahal dibanderol Rp399 juta.
Lebih detailnya, berikut daftar harga On The Road (OTR) Jakarta model mobil DFSK dan Seres per Oktober 2023 sebagaimana dikutip dari situs web resmi DFSK Motor Indonesia.
Seres E1
- B-Type Rp189 juta
- L-Type Rp219 juta
DFSK Gelora
- Mini Bus Rp201,9 juta
- Blind Van Rp175 juta
DFSK Gelora E
- E- Mini Bus Rp399 juta
- E-Blind Van Rp350 juta
DFSK Glory 560
- Type L (1.5T) CVT Rp275,9 juta
DFSK Glory i-Auto
- Glory i-Auto Rp365,2 juta
DFSK Super cab
- 1.5L Gasoline Rp153,5 juta.
Penulis: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post DFSK Hadirkan Promo Menarik, Beli Mobil Dapat iPhone 15 sampai Wall Charging first appeared on Carmudi Indonesia.