BeritaBerita otomotifMitsubishimitsubishi pajero sportMitsubishi TritonNewsRepost #carmudi

Mitsubishi Pajero Sport Terbaru Tertangkap Kamera Diuji Jalan, Meluncur Tahun Depan?

Spanyol – Sebuah mobil yang diduga Mitsubishi Pajero Sport terbaru tertangkap kamera sedang diuji jalan di Spanyol.

Berdasarkan foto-foto yang dipublikasikan oleh situs web Motor.es memperlihatkan Pajero Sport terbaru itu yang ditutupi stiker kamuflase secara menyeluruh.

Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport dan Triton Terbaru Hadir di GIIAS 2024, Apa Saja Perubahannya?

Mitsubishi Pajero Sport Terbaru

Mitsubishi Pajero Sport terbaru tertangkap kamera diuji jalan (Foto: Drive)

Namun, masih terlihat jelas bagian depan mobil ini didesain mirip dengan Mitsubishi Triton terbaru yang sudah meluncur terlebih dahulu.

Diketahui, Mitsubishi Pajero Sport mengikuti fondasi Triton, sama seperti Ford Everest dan Ranger serta Toyota Fortuner dan Hilux. Demikian seperti yang dilansir dari situs web Drive, Rabu (4/9/2024).

Lebih lanjut, jika melihat ukuran ruang rodanya yang besar, ada kemungkinan Pajero Sport yang sedang uji jalan generasi masih menggunakan bodi lama.

Tapi, dikombinasikan dengan sasis baru yang sudah disematkan pada Triton terbaru. Diyakini bodi Pajero Sport terbaru masih dalam tahap pengembangan.

Mobil ini pun disinyalir akan diluncurkan secara global pada paruh kedua 2025.

Perlu diketahui, Mitsubishi Pajero Sport berpenggerak empat roda (4WD) akan berusia sepuluh tahun saat digantikan oleh model terbaru pada akhir tahun depan atau awal 2026.

Mitsubishi Pajero Sport Terbaru

Mitsubishi Pajero Sport terbaru tengah diuji jalan (Foto: Drive)

Meskipun spesifikasinya belum diumumkan secara resmi, diharapkan Pajero Sport terbaru dibekali mesin diesel berkapasitas 2.400 cc, 4 silinder, twin turbo seperti yang dimiliki Triton terbaru dengan tenaga 201,1 hp dan torsi puncak 470 Nm.

Di Indonesia, Pajero Sport dipasarkan oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Baru-baru ini medium Sport Utility Vehicle (SUV) mendapatkan penyegaran.

Mobil ini mendapatkan penyegaran di bagian eksterior dan interiornya. Untuk bagian eksterior, disematkan bumper baru dan pelek alloy 18 inci dengan desain baru.

Sementara itu, kabin terlihat semakin premium dengan mengusung dominasi warna hitam dan burgundy, serta dilengkapi setir baru dan display digital berukuran 8 inci.

Baca Juga: Genjot Penjualan, Mitsubishi Usung Pembaruan Ini pada Pajero Sport Facelift

Mitsubishi New Pajero Sport

Mitsubishi Pajero Sport facelift (Foto: Carmudi)

Berikut ini adalah daftar harga on the road (OTR) Jakarta Mitsubishi Pajero Sport facelift 2024 per September 2024:

  • Pajero Sport Dakar Ultimate 4×4 Rp764,2 juta
  • Pajero Sport Dakar Ultimate 4×2 Rp704,1 juta
  • Pajero Sport Dakar 4×2 Rp 651,7 juta
  • Pajero Sport Exceed A/T Rp 583,3 juta
  • Pajero Sport Exceed M/T Rp 568,1 juta
  • Pajero Sport GLX 4×4 Rp 594,1 juta

Penulis: Nadya Andari
Editor: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play StoreDownload Carmudi di App Store

The post Mitsubishi Pajero Sport Terbaru Tertangkap Kamera Diuji Jalan, Meluncur Tahun Depan? first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker