BeritaGWM IndonesiaGWM Tank 300GWM Tank 500 HEVHavalNewsRepost #carmudi

Perluas Jangkauan Layanan, GMW Indonesia Resmikan Diler di Bandung

Bandung — GMW Pasteur resmi beroperasi menjadi diler pertama GMW Indonesia di Jawa Barat, Kamis (4/9/2024).

Konsumen bisa menemui keberadaan diler ini di Jl. Dr. Djunjunan, No. 180, Sukajadi, Kota Bandung. Layanan yang tersedia mencakup Sales, Service, dan Spare part (3S).

Baca juga: Didatangi 60 Ribu Pengunjung, GWM Cuma Raih Ratusan SPK di GIIAS 2024

Perluas Jangkauan Layanan, GMW Indonesia Resmikan Diler di Bandung

GMW Pasteur resmi beroperasi menjadi diler pertama GMW Indonesia di Jawa Barat, Kamis (4/9/2024). (Foto: GMW)

“Kami sangat bangga dapat meresmikan diler pertama kami di Bandung atau diler GMW ketiga di Indonesia, sebuah kota yang memiliki potensi besar untuk industri otomotif,” kata Constantinus Herlijoso, General Manager GWM Indonesia.

Diler GMW Pasteur berdiri di atas lahan 1.500 meter persegi dengan luas bangunan mencapai 1.050 meter persegi.

Diler ini mampu menampilkan hingga tiga unit mobil di area display. Selain itu, terdapat enam stall di area service workbay.

GMW Pasteur juga menyediakan fasilitas test drive untuk model kendaraan Haval H6 dan Tank 500 HEV.

Bersamaan dengan momen ini, GMW juga menghadirkan Tank 300 HEV bagi konsumen di Bandung terutama yang menyukai offroad. 

Mobil yang pertama kali diperkenalkan saat GIIAS 2024 itu menawarkan kombinasi pertama tangguh dan teknologi yang modern.

Diler GMW Pasteur, Bandung

GMW Pasteur juga menyediakan fasilitas test drive untuk model kendaraaan Haval H6 dan Tank 500 HEV. (Foto: GWM)

“Dengan mendekatkan berbagai layanan kami kepada masyarakat Bandung, kami ingin meningkatkan pengalaman pelanggan dan memastikan akses yang lebih baik terhadap kendaraan-kendaraan inovatif kami,” kata Constantinus.

Tegaskan Layanan Purna Jual

Sebagai merek baru, GMW Indonesia menegaskan komitmen terhadap aspek purna jual produknya.

Mobil baru GMW dilengkapi garansi umum, garansi baterai hybrid, dan garansi aki dengan periode yang berbeda-beda. 

Ditambah lagi dengan gratis biaya service dan gratis emergency roadside assistance.

Dikatakan, langkah GMW Indonesia tidak akan berhenti sampai di sini. Merek ini bakal terus berusaha menjangkau konsumen di berbagai kota di Indonesia.

Baca juga: Dua Mobil Hybrid Baru GWM Sodorkan Efisiensi dan Ketangguhan, Cek Harganya

Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Perluas Jangkauan Layanan, GMW Indonesia Resmikan Diler di Bandung first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker