Toyota Beri Penyegaran pada GR Yaris, Transmisi dan Suspensi Baru

Tokyo – Toyota perkenalkan GR Yaris terbaru sebagai model 2026. Hot hatch ini hadir dengan sejumlah penyegaran yang akan membuat pengalaman berkendara lebih menyenangkan.
Mobil hatchback dua pintu ini kini menggunakan transmisi otomatis GR Direct dengan 8-percepatan yang terlahir dengan teknologi ‘slush box’.
Teknologi ini menawarkan perpindahan gigi yang lebih sempurna pada kontrol pemilihan gigi untuk meningkatkan responsivitas selama berkendara.
Dikutip dari Paultan, Senin (14/4/2025), penyegaran transmisi pada Toyota GR Yaris terbaru ini dikatakan lebih pintar.
Ketika mobil sedang menanjak, transmisi secara otomatis akan menahan perpindahan gigi dengan tujuan mempertahankan tenaga agar tetap tinggi.
Mesinnya sendiri masih mengandalkan G16E-GTS yang mampu memproduksi tenaga hingga 300 hp pada 6.500 rpm dengan torsi maksimum 400 Nm pada 3.250-4.600 rpm.
Baca juga: Kekurangan Toyota Yaris Cross: Apa Aja, Ya?
Bagian lain yang mendapatkan penyegaran, yaitu power steering elektrik yang sudah diracik ulang untuk memberikan timbal balik yang lebih linier.
Lalu bagian suspensinya juga mendapatkan sedikit ubahan demi memperkuat kemampuannya melibas lintasan balap.
Ubahan tersebut dilakukan setelah mendapatkan masukan dari pembalap Jepang Kazuya Oshima, pembalap Rookie Racing’s Super GT dan Super Formula.
Toyota menghadirkan GR Yaris model 2026 ini dalam dua varian, yakni RZ High Performance dan RZ versi Reguler.
Versi High Performance dibekali dengan diferensial selip yang tujuannya mengoptimalkan kecepatan dan pengendalian hingga batas maksimum di trek balap.
Sementara versi reguler lebih ditujukan untuk berkendara yang lebih fun to drive untuk pemakaian di jalan raya.
Baca juga: GR Enthusiast Jajal Agya GR Sport dan GR Yaris Taklukkan Mandalika
Pembaruan lain yang terdapat pada Toyota GR Yaris model ini, yaitu pemasangan perangkat keselamatan Toyota Safety Sense (TSS).
Kemudian Toyota juga akan menggunakan komponen Aero Package yang dipamerkan di Tokyo Auto Salon pada awal tahun ini sebagai Aero Performance Package.
Aero Package tersebut terdiri dari kap mesin alumunium, ventilasi spakbor depan, sayap belakang yang lebih besar dan dapat disesuaikan, ventilasi bumper belakang, dan penutup tangki BBM yang bisa memperlancar aliran di bagian bawah bodi.
Lalu ada juga spoiler depan bagian bawah yang dapat mengurangi daya angkat berdasarkan hasil riset yang dilakukan oleh Oshima.
Nantinya model terbaru ini akan mulai dijual secara resmi di Jepang pada 6 Mei 2025.
Toyota memasarkannya dengan harga mulai dari 4.480.000 yen atau Rp526 juta untuk varian RZ transmisi manual dan 4.980.000 yen atau Rp585 juta untuk RZ High Performance transmisi manual.
Sementara khusus varian yang menggunakan transmisi otomatis, masing-masing dibanderol 4.830.000 yen (Rp567 juta) dan 5.330.000 yen (Rp626 juta).
Penulis: Rizen Panji
Editor: Santo Sirait