Chery Perkenalkan iCar 03, Mobil Off Road Listrik Pertama di Indonesia!
Tangerang Selatan — PT Chery Sales Indonesia (CSI) memperkenalkan mobil listrik jenis Off Road SUV; iCar 03.
Mengusung jenis off road SUV, Head of Brand Department PT CSI Rifkie Setiawan memastikan bahwa iCar 03 merupakan yang pertama di Indonesia dalam segmen tersebut.
“iCar 03 dirancang untuk bisa melewati batas berkendara, dengan bentuk yang maskulin dan performa yang tangguh untuk segala medan,“ ujar Rifkie di ICE BSD, Tangerang Selatan, Kamis (18/7/2024).
Baca Juga: Omoda dan Jaecoo Pikat Perhatian Para Pejabat Global
Sayangnya, harga jual resmi iCar 03 ini belum diumumkan.
Executive Vice President PT CSI Zeng Shuo mengaku pihaknya tengah mempelajari untuk menentukan harga iCar 03 yang tepat.
Meski demikian, pihak Chery Indonesia sudah membuka periode pemesanan iCar 03 dengan biaya pre booking Rp10 juta.
“Bagi yang sudah melakukan pre booking, nantinya unit iCar 03 akan bisa diterima konsumen pada kuartal 1 2025,” tutur Zeng Shuo.
Spesifikasi Chery iCar 03
Spesifikasi iCar 03 belum terpampang secara lengkap, namun ada beberapa keterangan teknis yang secara umum menggambarkan keunggulan SUV ini.
Terlebih sebetulnya di negara asalnya China, mobil ini dijual dengan nama Jaecoo J6.
Kesan gagah, elegan, dan estetis muncul dari desain yang mengusung konsep fashion cube-box.
Desain ini didukung dengan dimensi tinggi 1.855 mm dan panjang 4.338 mm, sehingga sangat cocok untuk kegiatan luar ruangan kapanpun dan di manapun.
Untuk meningkatkan kenyamanan dan kesenangan dalam kegiatan luar ruangan, Chery telah memperpendek jarak roda dengan bumper depan dan belakang, sehingga menciptakan sudut yang lebih luas untuk bermanuver di jalan yang rusak.
Dari sisi teknologi, iCar 03 membuat terobosan dalam efisiensi energi.
Melalui penggunaan material ringan dan teknologi mutakhir, Chery berhasil mengurangi berat kendaraan hingga 30% dan menurunkan konsumsi energi hingga 3%.
Hal ini menjadikan iCar 03 sebagai pilihan yang lebih ramah lingkungan dan ekonomis.
Untuk memberikan pengalaman berkendara yang memuaskan, iCar 03 dilengkapi dengan delapan mode berkendara yang dapat disesuaikan dengan berbagai kondisi medan.
Mobil ini juga memiliki 6 airbag yang memberikan perlindungan menyeluruh dari berbagai arah. Dengan sistem keamanan yang canggih ini, pengemudi dapat merasa tenang dan nyaman saat menjelajahi berbagai medan.
Keunggulan lain dari iCar 03 adalah kemampuannya untuk menaklukkan genangan air.
Dengan wires and insert IP67, serta IP X8 dan IP X9K untuk baterai, iCar 03 mampu melintasi genangan air dengan kedalaman maksimum 600 mm.
Selain itu, sistem completely sealing time yang canggih memastikan kendaraan tetap kedap air hingga 6 menit, memberikan perlindungan ekstra bagi komponen-komponen penting.
Baca Juga: Omoda dan Jaecoo Pikat Perhatian Para Pejabat Global
Penulis: Dimas Hadi
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Chery Perkenalkan iCar 03, Mobil Off Road Listrik Pertama di Indonesia! first appeared on Carmudi Indonesia.