BeritaBerita otomotifGIIASGWMNewsRepost #carmudi

GWM Kenalkan 3 Merek di GIIAS 2023, Kayak Apa Sih Mobilnya?

GIIAS 2023, Tangerang — Great Wall Motor (GWM) debut di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 dengan memperkenalkan tiga merek sekaligus, yaitu Haval, Ora, dan Tank.

Berdasarkan penelusuran Carmudi, ketiga merek tersebut disinyalir akan meluncurkan mobilnya di tahun 2024.

Haval

GWM hadir di GIIAS 2023. (Foto: Carmudi)

GWM merupakan produsen otomotif asal Cina yang berada di bawah naungan PT Indomobil Group.

“Saya merasa terhormat dapat memperkenalkan tiga merek di GIIAS 2023. Hadirnya Haval, Ora, dan Tank di pameran ini sebagai bukti komitmen kami untuk bisa menghadirkan mobil yang dirakit di Indonesia,” ujar Constatinus Herlijoso, General Manager PT Inchcape Indomobil Energi Baru saat ditemui di GIIAS 2023, Kamis (10/8/2023).

Haval membawa dua mobil bernama H6 HEV dan Jolion yang termasuk jenis Sport Utility Vehicle (SUV).

Sebagai informasi, Jolion terdiri dari kata “joe” dan “lion” yang artinya menyenangkan dan bertenaga.

Jolion telah dibekali dengan beberapa fitur yang cangih dan mumpuni.

Adapun fiturnya seperti ADAS, Adaptive Cruise Control, voice command, dan lain-lain.

Disematkan juga fitur keselamatan Lane Keeping Assistance (LKA) serta Blind Spot Detection.

H6 HEV turut disematkan beragam fitur canggih seperti ADAS, Auto Emergency Brake Intersection, hingga Intelligent Parking Integration (IIP).

Di atas kertas, kedua mobil Haval ini dibekali mesin dengan tenaga yang setara 188 hp dan torsi puncak 500 Nm.

Ora

Ora 03 hadir di GIIAS 2023. (Foto: Carmudi)

Selain itu, Ora membawa mobil dengan nama Ora O3 yang dibekali berbagai fitur, antara lain Wireless Charger, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Detection, dan sebagainya.

Tak ketinggalan, Tank membawa model 500 yang terlihat tangguh dan maskulin.

Sayangnya, belum ada informasi detail mengenai spesifikasi mobil tersebut.

Namun diketahui, mobil ini disematkan beragam fitur yang andal seperti pengaturan AC, radio, sunroof, serta daya tanjak dengan sudut approach angle 30 derajat.

Sayang, ketiga mobil di atas belum diberitahukan harganya masing-masing.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post GWM Kenalkan 3 Merek di GIIAS 2023, Kayak Apa Sih Mobilnya? first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker