BeritaBerita otomotifMobilNewsRepost #carmuditoyota

Intip 5 Fitur Baru Toyota T-Intouch, Makin Lengkap!

Jakarta — PT Toyota Astra Motor (TAM) baru saja memberikan 5 fitur baru pada layanan T-Intouch.

T-Intouch sendiri merupakan layanan sistem telematika kendaraan yang memungkinkan pengguna melacak posisi mobil dan mengetahui informasi-informasi berguna lain dari jarak jauh menggunakan telepon genggamnya.

t-intouch

Kelima fitur baru yang ada pada T-Intouch milik Toyota ini terdiri dari Time Fencing, Speed & Idle Alert, Guest Driver Alert, Driving Report, dan Safe Driving Reward.

Lantas, apa saja fungsi dari masing-masing fitur baru yang ada di T-Intouch ini, ya?

5 Fitur Baru T-Intouch

Time Fencing

Fitur baru pertama yang ada di T-Intouch adalah time fencing yang bisa memberikan notifikasi ketika kendaraan digunakan di luar periode waktu yang sudah ditentukan.

Nantinya akan ada notifikasi aktual yang dikirimkan ke handphone pengguna dan dapat dilihat di inbox pada aplikasi mTOYOTA.

Speed & Idle Alert

Fitur ini akan memberikan notifikasi ketika kendaraan melaju, tidak bergerak sesuai batas kecepatan, dan durasi idle yang sudah ditentukan.

t-intouch

Tujuan dari fitur ini untuk memastikan keselamatan dan menjaga efisiensi bahan bakar agar mobil tidak terlalu lama dalam posisi idle.

Guest Driver Alert

Memberikan notifikasi berupa jarak, batas kecepatan, dan batas waktu kendaraan saat diam ketika digunakan oleh orang lain.

Fitur ini akan sangat berguna bagi pemilik ketika mobil sedang dikemudikan oleh petugas valet.

Driving Report

Akan mencatat riwayat perjalanan harian dan bulanan guna memantau penggunaan kendaraan.

Fitur ini akan sangat bermanfaat untuk meninjau penggunaan mobil secara berkala lewat aplikasi.

Driving Report ini merupakan pengembangan dari Trip Driving Update yang berisikan ringkasan data dan peringatan bagi pelanggan.

Safe Driving Reward

Terakhir merupakan program hadiah pada perpanjangan polis asuransi untuk pelanggan T-Intouch yang memakai Toyota Insurance.

Adanya fitur baru ini diharapkan bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan T-Intouch.

Kelima fitur baru yang ada pada T-Intouch tersebut sudah bisa dipakai per September 2023.

Caranya cukup mengunduh versi terbaru dari aplikasi mTOYOTA.

Hadirnya 5 fitur baru pada T-Intouch ini merupakan upaya Toyota untuk menciptakan peace of mind.

konsumsi bbm yaris cross hybrid

Merek asal Jepang ini juga sudah melakukan observasi mengenai kebutuhan masyarakat berdasarkan data.

Dari data inilah yang akhirnya digunakan oleh Toyota untuk melengkapi fitur T-Intouch sesuai kebutuhan masyarakat.

Fitur andalan Toyota ini juga sudah tersedia di banyak model seperti di bawah ini.

  • Agya GR Sport
  • Alphard (All Grade)
  • Avanza (G TSS)
  • bZ4X (All Grade)
  • C-HR (All Grade)
  • Altis (All Grade)
  • Corolla Cross (All Grade)
  • Fortuner (All Grade)
  • Kijang Innova (V, Venturer)
  • Innova Zenix (All Grade)
  • Land Cruiser (All Grade)
  • Vellfire (All Grade)
  • Veloz (Q & Q TSS0
  • Vios (G & G TSS)
  • Voxy (All Grade)
  • Yaris (All Grade)
  • Yaris Cross (S Grade)

Berikut daftar lengkap fitur yang ada pada T-Intouch

  • Find My Car
  • Geofencing
  • Stolen Vehicle Tracking
  • Vehicle Info
  • E-Care (Maintenance)
  • Driving Report
  • Inquiry & Support Center
  • Road Assistance
  • Safe Driving Reward
  • Time Fencing
  • Speed & Idle Alert
  • Guest Driver Alert

(ADV)

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Intip 5 Fitur Baru Toyota T-Intouch, Makin Lengkap! first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker