Neta X Dapat Komentar Positif dari Konsumen Indonesia
Jakarta — PT Neta Auto Indonesia sedang bersiap untuk memasarkan produk baru di pasar Tanah Air, yaitu X.
Mobil listrik berbentuk Sport Utility Vehicle (SUV) ini telah dipamerkan dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 lalu.
Neta telah membuka periode pemesanan dengan perkiraan harga jual Rp460 juta.
Baca juga: Harga Neta X Terungkap, Paling Murah Rp201 Jutaan
Hadirnya X dalam pameran otomotif tahunan itu diklaim mendapat sambutan positif. Hal ini terlihat dari komentar beberapa konsumen yang melakukan test drive singkat.
Seperti yang diutarakan konsumen bernama Amal. Dirinya menangkap kesan futuristik di eksterior mobil ini sementara bagian interiornya dianggap memiliki wujud yang mewah.
“Harusnya sih cocok untuk konsumen di Indonesia yang ingin punya mobil listrik mewah,” ujarnya dalam keterangan resmi Neta, Jumat (9/8/2024).
Terkait penampilan mobil ini, eksterior X hadir dengan beberapa ciri khas. Misalnya, daytime running light dengan bentuk L-shape yang mengisi wajah depannya.
Penting untuk Membangun Kepercayaan Konsumen
Komentar positif juga datang dari seorang konsumen bernama Prasetyo yang mengapresiasi lengkapnya fitur keselamatan mobil ini.
Namun, dirinya berharap Neta sebagai merek baru tidak melupakan pentingnya membangun kepercayaan di mata konsumen.
“Tapi tentu saja Neta jangan hanya fokus pada produk terbaik, tapi juga bagaimana membangun kepercayaan publik terhadap brand, melalui layanan penjualan yang memanjakan calon konsumen,” ungkap Prasetyo.
X itu sendiri diyakini bakal menjadi calon mobil listrik selanjutnya dari Neta untuk pasar Indonesia.
Neta menjelaskan mobil listrik ini dilengkapi motor elektrik dengan tenaga maksimum 120 kW dan torsi tertinggi 210 Nm.
Adapun baterai yang digunakannya memiliki kapasitas 63,56 kWh dengan klaim jarak tempuh maksimal 480 km.
Kemampuan tersebut masih ditambah lagi fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) dan Vehicle to Load (V2L).
“Bagi konsumen yang memesan Neta X akan mendapatkan free car insurance serta tetap mendapatkan Lifetime Warranty, free saldo PLN mobile, free OCPP wall charger dan installation,” ujar Jerry Huang selaku Managing Director Neta Auto Indonesia.
Baca juga: Neta X Bakal Diproduksi di Thailand, Indonesia Gimana?
Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Neta X Dapat Komentar Positif dari Konsumen Indonesia first appeared on Carmudi Indonesia.