BeritaBerita otomotifevGIIASmobil listrikNewsNissanRepost #carmudi

Nissan Tampilkan 2 Mobil Elektrifikasi di GIIAS 2023

GIIAS 2023, Tangerang — Nissan Indonesia menampilkan mobil-mobil elektrifikasi Nissan Ariya Single Seater Concept dan Serena e-POWER di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang digelar di ICE BSD, Tangerang.

Adapun bagi kedua mobil tersebut merupakan yang pertama kali ditampilkan oleh Nissan di Asia Tenggara.

Nissan Serena e-POWER

Nissan Serena e-POWER. (Foto: Carmudi)

Nissan Ariya Single Seater Concept sendiri ditampilkan di GIIAS 2023 dengan tujuan untuk menunjukkan ke arah mana mobil listrik Nissan akan dikembangkan pada masyarakat di Tanah Air.

Mengenai Serena, mobil tersebut debut di Indonesia pada 1996 silam dan merupakan Multi Purpose Vehicle (MPV) mewah pertama di Tanah Air.

Secara konsisten, Nissan selalu hadir di segmen tersebut selama lebih dari 2 dekade hingga akhirnya menghadirkan Serena e-POWER di Indonesia.

Nissan

Nissan Ariya Single Seater Concept di GIIAS 2023. (Foto: Carmudi)

Selain itu, baik Ariya Single Seater Concept maupun Serena e-POWER ditampilkan Nissan sebagai bentuk dukungan pada Pemerintah Indonesia yang ingin mengurangi emisi karbon dan mencapai lingkungan lebih hijau.

“Mengusung tagline Elevate Excitement, Nissan mengajak kita untuk mendukung mobilitas yang berkelanjutan. Dengan berfokus pada elektrifikasi, inovasi teknologi ditujukan untuk menghadirkan kenikmatan berkendara serta memastikan pengalaman yang unik bagi konsumen,” ujar Evensius Go, Presiden Direktur PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) di GIIAS 2023, Kamis (10/8/2023).

Sebagai informasi, tagline Elevate Excitement itu adalah suatu refleksi ambisi dan komitmen Nissan untuk selalu menghadirkan beragam inovasi terkait mobilitas dengan tujuan memperkaya kehidupan manusia.

Sebagai pelopor inovasi mobil listrik di dunia, Nissan telah berhasil membukukan angka penjualan Leaf lebih dari 650 ribu unit di seluruh dunia sejak 2010 tanpa adanya masalah berarti seperti insiden baterai.

Di Indonesia, Nissan Leaf hadir sejak 2021 dan diklaim mendapatkan tanggapan yang positif dari masyarakat.

Selain itu, Nissan juga telah mengimplementasikan pengembangan inovasi mobil listrik di ajang balap Formula E sebagai pabrikan mobil Jepang yang pertama.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Nissan Tampilkan 2 Mobil Elektrifikasi di GIIAS 2023 first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker