Richard Mille Edisi 24 Hours of Le Mans, Harga Cuma Rp5 Miliar
Swiss — Setiap car enthusiast tentu tak asing dengan nama Richard Mille.
Yup, merek tersebut merupakan salah satu produsen jam tangan mewah yang kerap dikoleksi pegiat otomotif kelas kakap.
Banderol harga selangit dan populasinya yang sedikit tentu membuat jam tangan ini menjadi incaran kolektor dunia.
Kini, Richard Mille kembali merilis jam tangan edisi spesial dalam jumlah terbatas sebagai peringatan 100 tahun ajang balap 24 Hours of Le Mans.
Jika Rolex merilis jam tangan super mewah untuk para pemenang balap, maka Richard Mille membuat jam untuk penghargaan usia balap.
Merek asal Swiss ini juga turut memperingati Le Mans Classic, versi 24 Hours of Le Mans dengan peserta mobil klasik.
Richard Mille edisi terbatas ini akan hadir dalam tipe RM 72-01 Flyback Chronograph dengan dibubuhi warna hijau dan putih sebagai bagian dari bezel luar.
Sementara bagian kronograf akan menonjolkan aksen dial yang warnanya dibuat serasi dengan tali.
Dilansir laman Autoevolution, Richard Mille 24 Hours of Le Mans ini memiliki bentuk tonneau berukuran 38,40 mm x 47,34 mm x 11,68 mm.
Mesin di dalam didesain ulang untuk pemakaian harian dan menawarkan fungsi penting, seperti misalnya kronograf 24 jam dengan tampilan tanggal yang cukup besar disertai cadangan daya hingga 50 jam.
Ada juga logo Le Mans dengan bendera kotak-kotak yang tertera pada plat titanium sebagai simbol kemenangan.
Richard Mille juga mengintegrasikan kaliber CRMC-1 yang merupakan jam kronograf flyback pertama yang bisa dilihat dari casing kristal safir transparan.
Konon jam tangan super mewah ini rencananya hanya akan diproduksi sebanyak 150 unit saja dengan harga 335.000 dolar AS atau setara dengan Rp5 miliar.
Tentunya jam ini langsung akan menjadi incaran para kolektor jam tangan dan para pegiat otomotif kelas atas di seluruh dunia.
Dengan harga tersebut, kira-kira Carmudian tertarik memiliki salah satu jam edisi terbatas dari merek yang sudah berdiri sejak tahun 2001 ini?
Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Richard Mille Edisi 24 Hours of Le Mans, Harga Cuma Rp5 Miliar first appeared on Carmudi Indonesia.