9 Kelebihan & Kekurangan Wuling Alvez, SUV Murah Rp200 Jutaan
Kelebihan dan kekurangan Wuling Alvez mungkin saja menjadi pertanyaan calon konsumen mobil ini.
Wuling Motors meluncurkan Alvez pada Februari 2023 lalu sebagai opsi baru Sport Utility Vehicle (SUV) kompak untuk pasar Indonesia.
Daya tarik utamanya ialah harga yang tergolong murah untuk mobil seukurannya.
Terlebih lagi Wuling terkenal royal memberikan banyak fitur pada model lansirannya.
Hal tersebut juga bisa ditemui pada Alvez yang pada varian tertinggi sudah dilengkapi sunroof dan fitur keselamatan aktif Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Sebagai informasi, Alvez itu sendiri tersedia dalam 3 varian yang terdiri dari Alvez SE (Rp209 juta), Alvez CE (Rp255 juta), dan Alvez EX (Rp295 juta).
Harga-harga tersebut bersifat On The Road DKI Jakarta.
Kelebihan & Kekurangan Wuling Alvez
Kebetulan belum lama ini tim Carmudi berkesempatan mencoba langsung Alvez terutama variannya tertingginya.
Setelah melahap rute hingga 200 km melewati beberapa daerah di Jawa Tengah maka mulai bisa ditemui kelebihan dan kekurangan mobil ini.
Sekilas mengenai performanya, Alvez menggendong mesin 1.500 cc, 4-silinder yang bisa menghasilkan tenaga tertinggi 105 hp dan torsi puncak 143 Nm.
Mengingat unit yang dikendarai adalah varian tertinggi artinya menggunakan transmisi CVT.
Hal yang sama juga bisa ditemui untuk varian tengah Alvev CE, tapi untuk varian paling bawah Alvez SE hanya tersedia pilihan transmisi manual 6-percepatan.
Kelebihan Wuling Alvez
Lantas, bagaimana dengan kelebihan dan kekurangannya?
Mari mulai dari kelebihannya terlebih dahulu.
Desain Eksterior Keren
Alvez memiliki desain eksterior keren dan mengikuti zaman dengan gril depan terlihat mewah didampingi lampu proyektor LED dan DRL.
Pabrikan memberikan finishing dual tone sejalan dengan tren yang berkembang belakangan ini.
Siluet bodinya tampak proporsional untuk mobil seukurannya.
Sementara itu tampangnya sebagai SUV diperkuat adanya roof rail dan body kit yang simpel, tapi terlihat berisi.
Di atas kertas Alvez memiliki dimensi panjang 4.350 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.610 mm, dan wheelbase 2.550 mm.
Dilengkapi Sunroof
Daya tarik berikutnya dari Alvez ialah memiliki fitur sunroof terutama pada varian paling atas Alvez EX.
Mengingat Alvez sudah dilengkapi Wuling Indonesian Command (WIND) itu artinya pengguna mobil ini juga bisa membuka atau menutup sunroof melalui perintah suara.
Menariknya lagi dengan keberadaan sunroof tersebut, kabin Alvez masih memiliki ruang kepala yang baik.
Bukan hanya bagi penumpang di baris depan, tapi juga belakang.
Hal ini bisa dicapai melalui desain headlining atau plafon yang dibuat agak cekung ke atas.
Punya Fitur ADAS
Dengan harga di bawah Rp300 juta, Alvez memiliki sederet fitur canggih untuk melengkapi aspek keselamatannya.
Hal itu utamanya adalah Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang menurut catatan terdiri dari 10 fungsi.
Meliputi Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA) with lane-keeping function, Intelligent Cruise Assistance (ICA) with lane-keeping function, Safe Distance Warning (SDW), Forward Collision Warning (FCW), Collision Mitigation System (CMS), Automatic Emergency Braking (AEM), Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA), dan Lane Departure Warning (LDW).
Untuk diketahui, fitur ADAS hanya bisa ditemui pada varian tertinggi Alvez EX.
Sementara varian tengah dan paling bawah harus puas dengan fitur keselamatan standarnya, seperti Electronic Stability Control (ESC) dan Traction Control System (TCS).
Semua varian mobil ini sudah dilengkapi dengan ABS dan EBD serta Dual SRS Airbag.
Interior Cukup Nyaman
Alvez memiliki interior yang cukup nyaman untuk mobil sekelasnya.
Varian paling atas sudah menggunakan bungkus jok kulit sintetis dibarengi dengan bahan soft touch di beberapa bagian.
Untuk penumpang di bangku belakang akan mendapatkan recline yang membuat posisi duduk jadi lebih rileks.
Ketersediaan ruang kaki dan kepala juga bukan masalah pada mobil ini.
Harga Murah
Harga yang murah bisa dibilang daya tarik terbesar dari Alvez.
Terlebih lagi mobil ini punya fitur yang segudang.
Harga Alvez bukan saja lebih murah dibandingkan dengan SUV kompak sekelasnya.
Namun, juga bersaing dengan mobil-mobil yang lebih kecil seperti hatchback kompak dari merek Jepang.
Kekurangan Wuling Alvez
Selanjutnya mari simak sejumlah kekurangan Wuling Alvez yang masuk dalam catatan Carmudi ketika mencoba mobil ini beberapa waktu lalu.
Lingkar Setir Kurang Ergonomis
Hal pertama yang langsung terasa sebagai kekurangan Alvez ialah desain lingkar setir mobil terasa kurang ergonomis di genggaman tangan.
Desain spoke kanan dan kirinya terlalu mengotak sehingga kurang pas ketika tangan memegang setir dengan posisi jam 3 dan 9.
Kemudian setir mobil ini tidak memiliki pengaturan teleskopik yang artinya membatasi seorang pengendara untuk mendapatkan posisi berkendara paling ideal.
Kaca Belakang Sempit
Hal berikutnya yang menjadi sorotan ketika mencoba mobil ini adalah aspek visibilitas.
Sejatinya visibilitas ke arah depan dan samping pada mobil ini memang tidak ada masalah.
Namun, Alvez memiliki dimensi kaca belakang yang terhitung sempit.
Dengan begitu pandangan pengemudi ke arah belakang melalui kaca spion tengah juga jadi terbatas.
Hal ini membutuhkan adaptasi pada diri pengendara, tapi setelah beberapa waktu maka akan terbiasa dan tak lagi jadi masalah.
Tidak Semua Penumpang Belakang Kebagian AC
Interior Alvez dilengkapi dengan 1 buah kisi-kisi AC untuk penumpang belakang.
Hal ini memang masih lebih baik daripada tidak ada sama sekali.
Namun, hal itu menyebabkan tidak semua penumpang belakang Alvez bisa kebagian AC.
Jika kisi-kisi AC diarahkan ke penumpang ke sebelah kanan maka penumpang kiri harus menahan gerah dan begitu pun sebaliknya.
Tarikan Mesin Biasa-Biasa Saja
Alvez menggunakan mesin 1.500 cc yang masih satu keluarga dengan sumber tenaga milik mobil komersial Wuling Formo Max.
Setelah mencobanya, tarikan mesin Alvez terasa biasa-biasa saja.
Namun, performanya sudah cukup untuk kebutuhan berkendara harian.
Demikianlah ulasan mengenai kelebihan kekurangan Alvez sebagai pendatang baru di segmen SUV kompak Tanah Air.
Selanjutnya, mari lihat beberapa pertanyaan yang beredar di internet mengenai mobil ini.
Sebagai model yang tergolong baru, tentunya masih banyak masyarakat menaruh rasa penasaran terhadap mobil ini.
Berapa Harga Mobil Alvez Termurah?
Alvez SE sebagai varian termurah dijual dengan harga Rp209 juta.
Namun, kelengkapan pada varian ini sangat terbatas.
Pada bagian eksterior Alvez SE masih menggunakan pelek kaleng yang ditutup dengan cap plastik.
Kemudian varian ini juga masih menggunakan lampu depan halogen dan yang lebih penting lagi hanya tersedia transmisi manual 6-percepatan untuk Alvez SE.
Apakah Mobil Avez Punya Sunroof?
Mobil Alvez memiliki fitur sunroof yang bisa dibuka dan ditutup secara elektrik.
Namun, hal ini hanya tersedia pada varian tertingginya yaitu Alvez EX.
Sebagai varian paling mahal, Alvez EX juga sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif ADAS.
Untuk lebih lengkap tentang spesifikasi Wuling Alvez, baca artikelnya di sini.
Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post 9 Kelebihan & Kekurangan Wuling Alvez, SUV Murah Rp200 Jutaan first appeared on Carmudi Indonesia.