Chery Kenalkan Platform QPower Sekaligus Tiggo 8 PHEV
Swiss — Chery kembali menghadirkan terobosan dengan meluncurkan platform QPower dan kendaraan PHEV di ajang Geneva International Motor Show (GIMS) 2023.
Platform QPower milik Chery diklaim sebagai karya terbaru di dunia teknologi lantaran memiliki 3 mesin.
Chery menjadi satu-satunya produsen yang bisa menghasilkan listrik sekaligus mengemudikan dua motor.
Menurut mereka, kendaraan yang menggunakan platform ini punya jangkauan listrik murni hingga 95 km dan jangkauan hybrid 950 km.
Konsumsi BBM dari mesin ini dikatakan mencapai 1,55 liter per 100 km atau setara 1:64 km/liternya dan dapat diisi penuh dalam 3-5 jam.
Kendaraan yang memakai platform ini nantinya akan memiliki 9 mode kerja dan 11 kombinasi gigi yang memberi pengalaman berkendara halus.
Tujuannya agar pengguna bisa menggambarkan kekuatan dan kemampuan yang dimiliki mobil Chery dengan platform tersebut.
Simon, Vice GM Chery Middle East Region mengatakan bahwa ada 2 mobil yang sudah memakai platform QPower Chery.
“Chery meluncurkan 2 model PHEV yakni Tiggo 8 Pro Plug-in Hybrid dan Tiggo 7 Plug-in Hybrid yang menawarkan perjalanan berkelanjutan,” ujarnya.
Kedua mobil tersebut nantinya akan disematkan transmisi otomatis DHT 3-percepatan yang unik dan dikembangkan independen.
Fiturnya pun juga semakin banyak, salah satunya layar ganda lengkung super besar berukuran 24,6 inci.
Audio juga akan semakin baik lewat penggunaan speaker custom Sony sebanyak 8 titik dan ADAS Level 2,5.
Teknologi pintar ini akan menjadikan kedua mobil tersebut semakin kompetitif, terutama di segmen mobil plug-in hybrid atau PHEV di dunia.
Kehadiran platform QPower diharapkan mampu mempercepat Chery dalam segmen kendaraan listrik murni kelas atas.
Langkah ini juga akan memberdayakan pengembangan industri energi baru global berkelanjutan dan meningkatkan daya saing Chery.
Mobil Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro PHEV yang baru diluncurkan sebenarnya sudah pernah kami lihat ketika mendatangi pabrik di Wuhu, Cina, beberapa waktu lalu.
Ketika itu kedua mobil tersebut memang belum dijual secara resmi dan mengusung nama Pro Max untuk varian PHEV berpenggerak All Wheel Drive (AWD).
Impresi berkendara mobil ini terbilang sangat mumpuni dari segi handling, performa, hingga kenyamanan yang diberikan lewat platform baru.
Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Chery Kenalkan Platform QPower Sekaligus Tiggo 8 PHEV first appeared on Carmudi Indonesia.