Daftar Tempat Jual Ban Bekas di Jakarta, Ketahui Plus Minusnya Juga
Tempat jual ban bekas di Jakarta saat ini bisa dibilang cukup banyak dan juga sangat mudah dicari informasi keberadaannya.
Bengkel atau tempat-tempat jual ban bekas ini ada lantaran ada banyak permintaan yang berasal dari pemilik mobil.
Artinya, permintaan akan ban bekas sendiri saat ini bisa dibilang cukup tinggi sehingga bagi sebagian orang dinilai bisa menjadi peluang bisnis.
Namun, perlu disadari juga jika ban bekas ini memiliki plus minus, atau kekurangan dan kelebihan dibanding ban baru.
Di artikel ini kami akan coba membeberkan secara detail tempat yang jual ban bekas untuk wilayah Jakarta beserta tipsnya.
Tempat Jual Ban Bekas di Jakarta
Di bawah ini kami akan informasikan beberapa tempat jual ban bekas yang dapat Anda kunjungi secara langsung.
TRW – Toko Pelek dan Ban Bekas
Jl. Kapten Tendean No.121, RT.6/RW.6, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12180
Telepon : 0811-9621-2659
SAE BAN Jakarta
Jl. Manggarai Utara 2, Manggarai, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12850
Telepon : 0813-1771-7374
Jati Setia Ban
Jl Pasar Thomas Timur, Cideng, Jakarta Pusat, 10160
Telepon : 0812-9855-7708
Arbet Ban
Jl. Brigjen Katamso Jl. Slipi I No.04, RT.1/RW.1, Jl. Brigjen Katamso I No.04, RT.1/RW.1, Slipi, Kec. Palmerah, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 11410
Telepon : 0838-1349-3322
JKB – Toko Pelek dan Ban Bekas
Jl. H. Nawi Raya No.46C, RT.6/RW.2, Gandaria Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12420
Telepon : 0811-9621-2647
Lancar Ban
Jl. H. Muhi Raya No.10, RT.10/RW.1, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12310
Telepon : 0815-7305-3245
KJS
Jl. Meruya Ilir Raya No.37, Srengseng, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 11630
Telepon : 0811-1310-5304
Birda Jaya Ban
Jl. Utan Panjang Tim. No.1 No. 1, RT.1/RW.5, Utan Panjang, Kec. Kemayoran, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 10650
Telepon : 0816-244-254
Dwi Tunggal Ban
Jl. Tebet Timur Dalam Raya No.39, RT.1/RW.11, Tebet Tim., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12820
Telepon : 0813-8156-5748
Medan Ban Motor
Bambu Asri Utara 4 No.60, RT.2/RW.9, Pd. Bambu, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13430
Telepon : 0857-9993-0034
Lamutio Ban
Jl. Sunter Kemayoran No.52, RT.2/RW.8, Sunter Jaya, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 14360
Telepon : –
Inti Jaya Ban
Jl. RS. Fatmawati Raya No.6 L-M, RT.9/RW.1, Pulo, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12160
Telepon : 021-7398-208
Berkah Mandiri Motor
Jl. Raya Kb. Jeruk No.26-30, RT.9/RW.2, Kb. Jeruk, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 11530
Telepon : 021-5366-8326
GSB Bintaro
Jalan Bintaro Utama Sektor 3A No.40, Pd. Karya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten, 15225
Telepon : 0811-1911-1212
Nur Jaya Ban
Jl. Ulujami Raya No.27, RT.11/RW.1, Pesanggrahan, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12320
Telepon : 0823-1152-9113
Bangun Ban
Jalan Lebak bulus 2 RT.4/RW.4, RT.4/RW.4, West Cilandak, Cilandak, South Jakarta City, Jakarta, 12430
Telepon : 0813-1746-6510
Raji Ban
Jl. KH. Hasyim Ashari, Kenanga, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten, 15148
Telepon : 0813-9840-0063
Caman Racing
Jl. Raya Kalimalang No.50 B, Jakasampurna, Kec. Bekasi Bar., Kota Bks, Jawa Barat 17145
Telepon : 0811-9621-2640
Rahmat Jaya Ban
Jl. Radin Inten II No.85, RT.1/RW.7, Duren Sawit, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13440
Telepon : –
Daftar di atas merupakan tempat jual ban bekas maupun baru yang dapat Anda datangi untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Baca juga: Planet Ban Pakai Limbah Ban Motor Bekas untuk Menjaga Lingkungan
Meski demikian, setidaknya ada konsekuensi yang harus diterima ketika nantinya Anda memutuskan untuk membeli ban bekas.
Berikut ini kami coba membeberkan kelebihan dan kekurangan membeli ban bekas.
Kelebihan Membeli Ban Bekas
Ada beberapa kelebihan atau keuntungan membeli ban bekas, di antaranya hemat biaya dan mudah didapatkan.
Hemat Biaya
Tak bisa dipungkiri lagi jika harga ban bekas ini bisa dibilang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga barunya.
Anda bisa menghemat biaya pengeluaran saat memutuskan untuk membeli ban bekas untuk mobil atau sepeda motor.
Bahkan selisih perbedaan harga ini bisa 50 persen atau lebih dari 50 persen untuk satu set ban yang didapatkan.
Umumnya para pemilik kendaraan lebih memilih ban bekas lantaran lebih hemat biaya pengeluaran.
Sebagai contoh, misalnya satu set ban bekas (4 pcs) untuk mobil bisa dihargai mulai dari Rp1 jutaan hingga Rp1,5 jutaan tergantung kondisi.
Mudah Didapat
Saat ini untuk mencari ban bekas terdekat dari rumah sudah dapat dipastikan cukup mudah didapat berkat banyaknya permintaan konsumen.
Anda bisa dengan mudah membandingkan harga dan kondisi dari ban bekas yang ditawarkan sebelum memutuskan membeli.
Umumnya toko-toko yang jual ban bekas ini memiliki ketersediaan stok yang terbatas, alias siapa cepat dia dapat.
Jika kondisi ban bekas tersebut masih cukup baik, biasanya harganya akan lebih mahal dan lebih cepat laku.
Baca juga: Harga Ban Mobil Avanza, Ini Rekomendasinya Mulai Rp500 Ribuan
Kekurangan Membeli Ban Bekas
Sementara itu, selain kelebihan tentu ada beberapa kekurangan atau kerugian membeli ban bekas, seperti riwayat ban yang gelap, usia pakai, dan rentan rusak.
Tidak Tahu Riwayat Ban
Walaupun secara kasat mata ban bekas ini terlihat bagus, tapi kita tidak pernah mengetahui riwayat pemakaian ban tersebut.
Anda tidak akan bisa mengetahui usia pemakaian ban maupun beban pada mobil sebelumnya dikatakan cukup berat.
Hal ini tentu akan berpengaruh pada tingkat keausan ban walaupun ban bekas ini sudah dipasang “daging” baru berupa karet tambahan.
Jangan lupa mengecek kode produksi ban bekas ini dan pilih yang usia produksinya tidak terlampau lama.
Umur Pakai Rendah
Yang namanya ban bekas sudah pasti umur pemakaiannya bisa dipastikan tidak akan lama, mengingat ban ini sudah dipakai sebelumnya.
Biasanya ban bekas ini hanya dijadikan cadangan, atau ban sementara ketika pemilik kendaraan sedang tidak memiliki uang cukup untuk membeli ban baru.
Ibaratnya, ban sementara sembari menunggu pundi-pundi terisi untuk membeli ban baru nantinya.
Usia pakai ban bekas ini biasanya berkisar antara 1-2 tahun, tergantung kondisi saat ban bekas ini dibeli.
Sementara jika membeli ban baru, usia pakainya mungkin bisa mencapai 4 tahun atau hingga 5 tahun tergantung pemakaian.
Rentan Rusak
Konsekuensi yang harus diterima saat membeli ban bekas adalah rentan rusak walaupun pemakaian normal.
Hal ini disebabkan karena kita tidak pernah mengetahui kondisi fisik ban saat dipakai oleh pemilik sebelumnya.
Bisa saja baru satu pekan dibeli, ban bekas tersebut malah sobek atau justru malah pecah ketika dikendarai.
Hal-hal seperti ini wajib Anda maklumi dan menjadi konsekuensi utama saat membeli ban bekas.
Kesimpulan
Saat ini untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya ada banyak sekali tempat jual ban bekas yang dapat didatangi.
Pastikan Anda mencari ban bekas yang sesuai dengan spesifikasi dari kendaraan Anda saat ini.
Harga ban bekas ini juga bervariasi, tergantung dari toko yang menjual dan kondisi ban itu sendiri.
Jangan lupa pilihlah ban bekas yang secara kasat mata kondisinya masih layak pakai, tapak belum halus, dan dinding ban tidak ada kerusakan atau sobek.
Baca juga: Pick Up Double Cabin Harga Murah, Ternyata Pilihannya Banyak
Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Daftar Tempat Jual Ban Bekas di Jakarta, Ketahui Plus Minusnya Juga first appeared on Carmudi Indonesia.