Ekspor Kendaraan CBU Buatan Indonesia Lampaui Target
Jakarta – Ekspor kendaraan utuh atau Compeltely Built Up (CBU) dari Indonesia meraih pencapaian positif pada 2023.
Berdasarkan data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ekspor kendaraan CBU dari Indonesia mencapai 505.134 unit selama periode Januari-Desember 2023.
Angka tersebut melampaui target ekspor kendaraan CBU yang sudah ditetapkan sebelumnya, yaitu 500 ribu unit.
Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya di periode yang sama, angka ini naik 6,7 persen. Pada 2022, jumlah kendaraan CBU yang diekspor sebanyak 473.602 unit.
Kendaraan buatan Indonesia ini telah diekspor ke lebih dari 93 negara. Filipina menjadi negara tujuan ekspor terbesar.
“Ekspor kendaraan CBU kita terus naik di tengah kondisi pemulihan pasca pandemi. Ekspor ini paling banyak ke Filipina, yang kedua Meksiko,” ujar Kukuh Kumara Sekretaris Umum Gaikindo di sela-sela acara “Diskusi Memproyeksi Pasar Otomotif 2024: Peluang dan Tantangan” di Jakarta Selatan, Selasa (16/1/2024).
Namun, ia tidak menyebut detail model kendaraan apa saja yang paling banyak diekspor.
“Tahun lalu, Meksiko mengalami defisit perdagangan dengan Indonesia akibat diberlakukan pembatasan kuota. Kita bekerja sama dengan pemerintah dalam hal ini kementerian perdagangan untuk mengatasi hal tersebut karena ternyata ada beberapa anggota Gaikindo yang modelnya sangat diminati di Meksiko,” lanjut Kukuh.
Kukuh pun berharap semakin banyak model yang hadir sehingga potensi ekspor kendaraan CBU dari Indonesia bisa meningkat.
Ia menargetkan ke depan angka ekspor kendaraan bisa tembus hingga 1 juta unit.
“Kita harapkan ekspor kendaraan ini lebih dari 500 ribu unit, kalau bisa tembus 1 juta unit,” harap Kukuh.
Baca Juga: Kini Ekspor Mobil Buatan Indonesia Ke Luar Negeri Lebih Mudah
Berikut ini adalah 10 negara tujuan ekspor terbesar kendaraan CBU dari Indonesia:
- Filipina: 159.121 unit
- Meksiko: 56.483 unit
- Vietnam: 40.241 unit
- Arab Saudi, 40.289 unit
- Thailand: 37.004 unit
- Afrika dan Timur Tengah: 25.287 unit
- Jepang: 23.260 unit
- Peru: 14.501 unit
- U.A.E: 13.951 unit
- Kuwait: 9.178 unit
Penulis: Nadya Andari
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Ekspor Kendaraan CBU Buatan Indonesia Lampaui Target first appeared on Carmudi Indonesia.