BeritaChery Sales IndonesiaJaecoojaecoo indonesiaNewsOmodaRepost #carmudi

Jaecoo Indonesia Bakal Jual Mobil Seri Omoda, Bukan Lagi Dipegang Chery

Wuhu — Jaecoo Indonesia dalam waktu mendatang akan menjual mobil seri Omoda di Tanah Air.

Dengan kata lain Omoda bakal keluar dari lini produk Chery.

Omoda C7

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Hal ini sejalan dengan strategi induk perusahaan yang juga berlaku di negara-negara lain. Omoda Jaecoo merupakan satu sub brand di bawah grup Chery.

“Benar (Omoda) masuk di Jaecoo, product specialist-nya sudah masuk ke kita,” kata Evan Angganantika, Head of Marketing Jaecoo Indonesia kepada Carmudi di Wuhu, China, Minggu (27/4/2025).

Baca juga: Rahasia di Balik Desain Mewah Mobil Listrik Jaecoo J5 EV

Dirinya menyebut, masuknya mobil seri Omoda ke Jaecoo Indonesia diperkirakan dimulai tahun depan.

“Sepertinya tahun depan. Setelah Omoda E5, mobil seri Omoda berikutnya seperti C7 atau C3 itu masuk Jaecoo,” sambung Evan.

Sebagai informasi, sebelumnya mobil seri Omoda untuk pasar Indonesia dipasarkan Chery Sales Indonesia. Model kendaraannya yang sudah beredar, meliputi Omoda 5 dan Omoda E5.

Nasib Konsumen Omoda E5 di Indonesia

Perpindahan ini diamini Rifkie Setiawan, Head of Brand Department Chery Sales Indonesia.

“Kita masih menunggu dari Jaecoo untuk menyiapkan infrastrukturnya, diler dan lainnya. Kita, sih, siap-siap saja,” ujarnya dalam kesempatan berbeda.

Lebih lanjut, ia menyampaikan konsumen tidak perlu khawatir atas perpindahan ini, terutama bagi mereka yang sudah membeli Omoda 5 atau E5 dari Chery.

Untuk saat ini pihak Chery masih memberikan layanan purna jual seperti biasa untuk kedua mobil itu.

Namun, untuk pertanyaan apakah ke depannya konsumen kedua mobil itu mendapat layanan purna jual dari Chery atau Jaecoo belum dapat diinformasikan.

Omoda C5

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Dari segi bisnis, Chery Sales Indonesia melihat hal ini bukan sebuah kehilangan untuk melepas seri Omoda.

Karena pada dasarnya kalangan konsumen yang disasar oleh seri Omoda lebih sejalan dengan brand Jaecoo. Terlebih lagi Chery juga sudah memiliki antrian produk baru yang akan masuk Indonesia.

“Apalagi kita juga ada tambahan-tambahan produk baru, seperti Himla,” kata Rifkie.

Baca juga: Ulasan Mobil Listrik Chery Omoda E5: Spesifikasi, Fitur, dan Harga Terbaru

Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker