BeritaBerita otomotifJetourNewsRepost #carmudi

Jetour Beri Garansi Mesin 1 Juta Kilometer, Target Buka 30 Diler Baru

Jakarta — Jetour sebagai jenama yang masih terbilang baru di industri otomotif Indonesia menjamin layanan purnajual mereka termasuk garansi kendaraan dengan berusaha menunjukkan komitmennya yang membidik perluasan jaringan diler hingga 30 showroom pada 2025.

Hingga kini, menurut klaim pihak Jetour, setidaknya sudah ada kesepakatan untuk pendirian 23 titik bersama perusahaan mitra.

“Sebagai langkah awal untuk menjangkau lebih banyak konsumen dan memberikan pengalaman terbaik, kami berkomitmen untuk menghadirkan kepuasan melalui fasilitas yang nyaman, layanan berkualitas, serta tim profesional yang siap melayani dari tahap penjualan hingga aftersales. Dengan demikian, konsumen dapat merasakan standar kualitas tinggi dan keunggulan yang ditawarkan oleh Jetour,” kata Michael Budihardja, Sales & Network Director PT Jetour Motor Indonesia.

Lebih dari itu, Wildan Suyuthi, After Sales Senior Manager PT Jetour Motor Indonesia pun menyebutkan bahwa mereka punya visi untuk membuka 100 diler dalam 5 tahun ke depan.

“Untuk jangka panjang kami targetkan untuk membuka 100 diler dalam 5 tahun,” katanya saat sesi wawancara eksklusif di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (19/2/2025) lalu.

“Dalam waktu dekat ini kami akan membuka di kota-kota besar seperti Batam, Makassar, dan Surabaya,” lanjutnya.

Dari ke-30 showroom Jetour yang ditargetkan tersebut pun diklaim akan dilengkapi fasilitas 4S, yakni Sales, Service, Spare Parts, dan Survey.

Fasilitas Survey di showroom sendiri menjadi hal menarik dari sebuah jenama otomotif.

Nantinya, fasilitas ini akan dimanfaatkan Jetour untuk menghimpun masukan, update tren, dan memahami keinginan konsumen.

“Timbal baliknya buat konsumen yang andil atau aktif di fasilitas Survey akan mendapat kesempatan lebih besar merasakan berbagai benefit dari Jetour,” kata Wildan.

Baca Juga: Mengupas Filosofi Travel+ pada Desain Eksterior dan Interior Jetour

Jamin Stok Sparepart dan Garansi

Jetour

Dalam kesempatan yang sama, Wildan juga memaparkan bahwa salah satu komitmen penting yang ditawarkan Jetour adalah kualitas layanan purnajual, termasuk jaminan stok sparepart yang selalu terjaga.

Jetour memastikan bahwa setiap konsumen dapat merasa aman dan nyaman dengan berbagai fasilitas yang disediakan, terutama dalam hal ketersediaan suku cadang.

Untuk mendukung kualitas pelayanan, Jetour menjamin ketersediaan stok lebih dari 26 ribu sparepart yang siap memenuhi kebutuhan perawatan kendaraan.

Pihak Jetour juga menekankan pentingnya garansi sebagai bagian dari layanan purnajual yang diberikan:

  • Setiap kendaraan yang dibeli konsumen akan mendapatkan garansi 6 tahun atau hingga mencapai kilometer tak terbatas untuk semua bagian kendaraan.
  • Sementara untuk mesin, garansi yang ditawarkan adalah 10 tahun atau 1 juta kilometer, yang berlaku selama mesin tetap dalam kondisi standar.
  • Selain itu, konsumen juga dapat menikmati free service selama 3 tahun atau 30 ribu kilometer, yang mencakup empat kali servis berkala.
  • Terkait dengan transmisi, meskipun secara umum menjadi bagian dari garansi kendaraan, Jetour memastikan bahwa jika ada masalah terkait transmisi, kasus tersebut akan melalui observasi terlebih dahulu sebelum dapat diputuskan apakah masuk dalam cakupan garansi atau perlu langkah lain untuk penanganannya.

Dengan komitmen ini, Jetour ingin menunjukkan bahwa mereka tidak hanya berfokus pada penjualan kendaraan baru, tetapi juga memberikan perhatian yang besar terhadap pengalaman pelanggan, baik pada tahap penjualan maupun purnajual.

Jetour bertekad untuk memastikan semua konsumennya mendapatkan layanan terbaik, serta dapat menikmati keuntungan yang lebih besar dengan fasilitas-fasilitas yang terus berkembang.

Baca Juga: Jetour Mengaku Sudah Kirim Ratusan Unit Mobil Pesanan Konsumen

Penulis: Dimas Hadi

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker