BeritaBerita otomotifHonda BrioMobilNewsRepost #carmudi

Kelebihan dan Kekurangan Honda Brio, Ini Fakta Menariknya!

Berbagai informasi mengenai kelebihan dan kekurangan Honda Brio memang kerap dicari banyak orang, terutama mereka yang hendak membelinya.

Hal ini dilakukan guna mengetahui lebih dalam sebelum mereka membeli mobilnya.

Maklum saja, mobil bagi mayoritas orang Indonesia merupakan investasi.

Banyak uang yang dikeluarkan untuk pembelian mobil, sehingga mereka harus benar-benar memperhatikan semua aspek agar tidak menyesal di kemudian hari.

kelebihan kekurangan honda brio

All New Honda Brio Satya – Eksterior (Carmudi/Fransiscus Rosano)

Salah satu mobil yang cukup populer di berbagai lapisan salah satunya Honda Brio.

Mobil yang diproduksi di Karawang, Jawa Barat ini punya beberapa daya tarik.

Salah satunya konsumsi BBM yang sangat irit, desain keren, dan biaya perawatan yang cukup terjangkau. 

Kelebihan dan Kekurangan Honda Brio Satya

Carmudian yang hendak membeli Honda Brio bisa nih melihat berbagai kelebihan dan kekurangan seperti yang ada di bawah ini.

Kira-kira apa saja, ya?

Kelebihan Honda Brio Satya

Suspensi Empuk

Sebelum membahas kekurangan kami akan membahas mengenai kelebihan terlebih dahulu, terutama Honda Brio Satya. 

Brio Satya diposisikan sebagai varian termurah dan terendah.

Hal itu dapat dilihat dari tampilan luar, dalam, dan fitur yang disematkan oleh PT Honda Prospect Motor (HPM).

kelebihan kekurangan honda brio

Brio Satya memiliki kelebihan suspensi yang terasa lebih empuk jika dibandingkan dengan Brio RS.

Hal ini disebabkan oleh penggunaan pelek yang ukurannya lebih kecil dibanding RS.

Pada tipe Satya S MT hingga E CVT menggunakan pelek 14 inci yang dibalut ban 175/65.

Paduan ini membuat karakter suspensi Brio menjadi empuk, bahkan salah satu yang terempuk di segmen low cost green car (LCGC).

Bagasi Luas

All New Honda Brio Satya - Interior (Carmudi/Fransiscus Rosano)

Kelebihan dan kekurangan Honda Brio Satya lainnya yakni ada di bagasinya yang cukup luas.

Jika mengacu dari spesifikasi, kapasitas bagasi Brio generasi pertama berkisar di 258 liter.

Namun saat 2018 lalu mendapatkan penyegaran, kapasitas bagasinya jadi jauh lebih besar menjadi 342 liter. 

Hal ini membuat Brio menjadi salah satu mobil dengan bagasi terluas yang ada di kelasnya.

Melihat besarnya bagasi ini, tentu banyak orang menjadi tertarik meminangnya.

Mesin dan Transmisi Halus

Mobil yang punya nama julukan “Brio Tasya” ini juga memiliki karakter mesin yang cukup halus, bahkan jika dibandingkan dengan kompetitornya.

Spesifikasi Mesin Honda Brio 

Isi silinder 1.199 cc
Jumlah silinder 4 silinder segaris 
Teknologi  16 katup, i-VTEC, drive by wire (DBW)
Tenaga  89 hp @6.000 rpm 
Torsi maksimum  110 Nm @4.800 rpm 
Penggerak  Roda depan 
Transmisi  5 percepatan manual dan otomatis CVT
Kapasitas tangki BBM 35 liter 

Ketika mesin menyala mobil ini akan terasa cukup halus dan juga minim getaran.

Hal ini menjadi salah satu faktor yang banyak disukai oleh banyak orang.

Penyaluran tenaga yang dihasilkan oleh transmisinya juga jadi lebih baik.

Bahkan kami setuju untuk ukuran mobil LCGC, Honda Brio adalah salah satu yang terbaik.

kelebihan kekurangan honda brio

Mesin Honda Brio.

Fun to Drive!

Kelebihan dan kekurangan lain pada Honda Brio Satya yakni fun to drive!

Yup, mobil ini benar-benar sangat menyenangkan untuk dikendarai sendiri maupun bersama-sama.

Kelincahan saat bermanuver, mesin responsif, transmisi halus, suspensi empuk menjadi jawaban mengapa mobil ini cukup menyenangkan dikemudikan.

Tak heran juga kalau mobil ini punya banyak penggemar dan penjualannya selalu moncer setiap bulan.

Wajar jika Honda menjadikan Brio sebagai ‘pahlawan’ mereka lantaran penjualannya selalu tinggi.

Kekurangan Honda Brio Satya

Wajah Mulai Tua

Usai membahas kelebihan kini kami akan membahas mengenai kekurangan dari Honda Brio Satya. 

Ada beberapa kekurangan yang ada di mobil ini, salah satunya adalah tampilan yang sudah mulai menua, nih.

Nggak cuma itu aja, tampilan dari Brio Satya juga sangat standar dan kurang oke bagi mereka yang suka dengan tampilan elegan dan sporty. 

Maklum, HPM terakhir kali memberikan penyegaran pada Brio di tahun 2022 lalu.

Sejak diperkenalkan generasi kedua di tahun 2018, penjualannya terus meroket.

Bagi sebagian orang wajah dari Brio ini sudah mulai terlihat membosankan.

Mungkin ke depannya HPM akan meluncurkan Brio generasi terbaru dalam waktu dekat.

Fitur Sedikit

Sayang seribu sayang, pembeli Honda Brio harus gigit jari lantaran minim fitur.

Ini menjadi kekurangan yang ada saat Anda membeli Brio Satya.

All New Honda Brio Satya - Interior (Carmudi/Fransiscus Rosano)

Pada saat membeli Brio Tasya, eh maksudnya Satya, Anda hanya akan mendapatkan lampu depan halogen, tilt steering, electric power steering, dan AC digital.

Oh iya, hampir lupa ternyata Brio Satya juga masih mendapatkan sensor parkir di belakang, lho.

Ya, lumayan lah supaya nggak terlalu kalah telah dari pesaingnya.

Kelebihan dan Kekurangan Honda Brio RS

Nah, setelah membahas kelebihan dan kekurangan Honda Brio Satya tadi, berikutnya, yuk kita ulas tentang Brio RS yang jadi top of the line-nya Brio.

Kelebihan Honda Brio RS

Lebih Fun to Drive!

Rasa berkendara yang diberikan Brio RS bisa dibilang lebih fun to drive dibandingkan dengan Satya.

Hal ini disebabkan oleh adanya perbedaan setting suspensi dan juga ECU agar menghasilkan performa mesin sedikit lebih galak.

Honda Brio RS Urbanite Edition dijual lebih mahal Rp7 jutaan. (Foto: Carmudi/Mada)

Brio RS menggunakan ukuran pelek lebih besar, yakni 15 inci yang dibalut ban 185/55.

Hal ini membuat bantingannya sedikit lebih keras dibanding Satya.

Namun, handling yang diberikan jadi lebih baik berkat penggunaan ban yang ukurannya lebih proper.

Kombinasi ini membuat tipe RS menjadi lebih fun to drive untuk dikendarai.

Head Rest Adjustable

Kelebihan dan kekurangan lain dari Honda Brio RS yakni head rest atau sandaran kepala yang bisa disetel ketinggiannya.

Ini menjadi kelebihan yang dimiliki RS dari Satya.

Walaupun sebenarnya di kelas ini rata-rata kompetitornya sudah memberikan head rest yang bisa diatur guna meningkatkan kenyamanan.

Kekurangan Honda Brio RS

Ground Clearance Rendah

Banyak pengguna Brio yang mengeluhkan jika ground clearance mobil ini kurang tinggi.

Hal ini membuat Brio mudah terkena benturan ketika melewati polisi tidur yang tinggi.

Bahkan ketika melibas jalan berlubang yang agak dalam mobil ini juga mudah terbentur di bagian bawah. 

Usahakan ketika menggunakan mobil ini Anda lebih memperhatikan jalan dan tidak serampangan saat melewati jalan rusak agar mengurangi potensi kerusakan yang terjadi.

Material Berkesan Murah

Material yang digunakan pada interior Honda Brio banyak menggunakan bahan plastik yang terkesan tipis dan murah. 

Hal ini dapat dilihat dari material plastik yang ada pada doortrim, dasbor, konsol tengah, dan penutup yang ada di sela-sela jok depan maupun belakang.

Tidak hanya mengurangi kualitas material panel dasbor, Honda juga terkesan tidak jor-joran untuk fitur Honda Brio RS sebagai tipe tertinggi. 

Sebagai perbandingan, Brio kalah dari New Sirion karena tidak memiliki Vehicle Stability Control (VSC) dan Traction Control. 

Interior Honda Brio RS Urbanite Edition

Kelebihan dan kekurangan Honda Brio RS. (Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Kesimpulan Kelebihan dan Kekurangan Honda Brio

Setelah membahas mengenai kelebihan dan kekurangan Honda Brio baik Satya maupun RS di atas, diharapkan Carmudian bisa memiliki informasi lebih dalam mengenai mobil ini.

Kami masih mengakui jika Honda Brio merupakan salah satu mobil yang sangat layak dibeli di Indonesia. 

Harga terjangkau, performa mesin mumpuni, efisiensi BBM sangat baik, bantingan empuk, serta harga suku cadang terjangkau menjadi beberapa alasan mengapa mobil ini laris manis di pasaran bak kacang goreng.

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Kelebihan dan Kekurangan Honda Brio, Ini Fakta Menariknya! first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker