BeritaBerita otomotifMobilMobil BekasNewsRepost #carmudiSuzuki Grand VitaraTips Otomotif

Lagi Cari Suzuki Grand Vitara Tahun 2010? Simak Dulu Kelebihan & Kekurangannya

Suzuki Grand Vitara produksi 2010 bisa menjadi alternatif pilihan bagi Carmudian yang hendak mencari sebuah mobil SUV.

Di Indonesia, mobil ini merupakan generasi ketiga yang dirakit secara lokal dan dijual dengan nama Grand Vitara.

Saat itu Suzuki menjual Grand Vitara sejak tahun 2006 hingga 2017 silam.

Kini, model barunya digantikan dengan Grand Vitara buatan India.

Baca juga: Biaya Perawatan Grand Vitara Ternyata Murah!

Yang cukup menarik, ternyata ada banyak orang mengatakan bahwa salah satu Suzuki Grand Vitara yang terbaik merupakan produksi tahun 2010.

Jika menilik sejarahnya, mobil ini hadir dengan 2 pilihan mesin yang terdiri dari 2.000 cc, 4 silinder dan 2.400 cc, 4 silinder.

vitara 2010

Kapasitas mesin 2.000 cc, 4 silinder berkode J20A secara resmi dijual pada 2009 silam. Sedangkan mesin 2.400 cc, 4 silinder berkode J24B dijual pada 2012.

Menurut para pengguna, Grand Vitara produksi 2010 punya beberapa kelebihan dan kekurangan yang wajib diketahui.

Kami akan coba membeberkan apa saja kelebihan dan kekurangan dari mobil berkapasitas 5 orang penumpang ini.

Carmudian yang berniat membeli mobil bekas satu ini bisa melihat kelebihan dan kekurangan Suzuki Grand Vitara produksi tahun 2010. Apa saja?

Kelebihan Suzuki Grand Vitara 2010

Kita awali dengan melihat beberapa kelebihan Suzuki Grand Vitara tahun produksi 2010.

Desain Masih Keren

Sebagai mobil yang usianya sudah memasuki 13 tahun, desain Grand Vitara produksi 2010 ini masih terlihat cukup keren.

Banyak orang setuju jika mobil ini punya tampang yang cukup immortal atau awet muda di tengah gempuran desain modern.

Jika ingin membeli tampang yang lebih modern dan stylish, Anda bisa memilih versi facelift dengan mesin 2.400 cc yang dikenal bertenaga.

Tenaga Mumpuni

Sektor mesin ibaratnya menjadi sisi love and hate relationship. Di satu sisi, mesin ini punya karakter yang cukup nikmat dikendarai, terutama jarak jauh.

Tapi di sisi lain, konsumsi BBM Vitara 2010 dinilai agak boros untuk digunakan beraktivitas di dalam kota yang macet.

vitara 2010

Suzuki Grand Vitara masih mempertahankan desain lawas

Jika ingin lebih puas, kami rekomendasikan untuk memilih mesin 2.400 cc dibandingkan 2.000 cc.

Pertimbangannya adalah bobot bodi yang sama-sama berat tentu akan lebih mudah digerakkan jika kapasitas mesinnya lebih besar.

Hal inilah yang menjadi alasan mengapa kami merekomendasikan untuk memilih mesin yang lebih besar.

Menurut sebagian pemakai, konsumsi bbm mesin 2.400 ada di kisaran 1:7-9 km/liter untuk pemakaian dalam kota.

Sedangkan luar kota bisa mencapai 1:12-13 km/liter dengan catatan berkendara konstan di kecepatan tertentu.

Handling Oke

Selain mesin yang responsif, Suzuki Grand Vitara juga dikenal punya handling yang cukup baik untuk dikemudikan.

Hal ini disebabkan oleh penggunaan struktur kaki-kaki independent di semua rodanya, ditambah setir bisa memberikan feedback yang cukup presisi.

vitara 2010

Diajak bermanuver bukanlah hal yang sulit untuk sebuah SUV yang mampu memberikan kesenangan berkendara.

Kabin Senyap

Dibandingkan dengan Honda CR-V yang saat itu menjadi rivalnya, kekedapan kabin mobil ini terbilang lebih baik.

Bahkan menurut sebagian orang Suzuki Grand Vitara ini lebih kedap dibandingkan Honda CR-V Turbo sekalipun.

Menurut sebagian orang kekedapan kabin ini dipengaruhi oleh baiknya kualitas komponen seperti karet-karet, plastik, dan panel gap dari setiap pintu.

Kekurangan Suzuki Grand Vitara 2010

Nah, setelah menyimak beberapa kelebihan tadi, berikut ini kami coba beberkan beberapa potensi kekurangan dari Suzuki Grand Vitara tahun 2010.

Suspensi Keras

Karakter suspensi Grand Vitara generasi ini terkenal keras, baik di depan maupun belakang yang biasa dirasakan penumpang.

Suspensi yang keras ini diharapkan bisa menghasilkan handling yang lebih baik dibanding generasi pendahulunya.

Hal inilah yang membuat para pengguna mengeluhkan kerasnya karakter suspensi dari Grand Vitara.

Radiator Rentan Rusak 

Berdasarkan pengalaman bengkel spesialis, pemilik disarankan untuk rajin mengecek kondisi air radiator.

Overheat menjadi salah satu phobia yang kerap menyertai pemilik mobil ini.

Penyebab overheat ini disebabkan oleh kerusakan beberapa komponen seperti motor fan, selang radiator, dan radiatornya itu sendiri.

(Suzuki Grand Vitara/yran4x4.blogspot.com)

Jika sewaktu-waktu mengalami overheat, resiko yang bisa dialami yakni silinder head yang akan melengkung akibat kepanasan.

Makanya, sebelum membeli cek dulu bagian pendinginan mesin apakah kondisinya benar-benar fit atau tidak.

Kabin Sempit

Walaupun dari luar terlihat ukurannya besar, tetapi kabinnya cukup sempit untuk ukuran orang dewasa.

Ruang kaki penumpang dan pengemudi terbilang pas-pasan dan biasa saja, bukan sesuatu yang bisa dibanggakan.

Bagasinya juga tidak terlalu besar dibandingkan kompetitor atau bahkan mobil-mobil modern yang ada saat ini.

Desain Interior Terasa Kuno

Walaupun desain luarnya masih terlihat keren, tapi sayang interiornya sudah terlihat sangat kuno dan ketinggalan zaman.

Suzuki Vitara

Suzuki Grand Vitara yang tak mampu bersaing di pasar SUV. Foto/SIS.

Head unit di bagian tengah terlihat seperti kalkulator dengan tombol-tombol pengaturan yang disediakan.

Setirnya pun juga sudah terasa tua, namun yang cukup terlihat tentu kisi-kisi AC pada dasbornya.

Transmisi Payah 

Kekurangan Suzuki Grand Vitara 2010 yang cukup dikeluhkan para pemakainya yakni karakter transmisi yang payah.

Saat dipakai di mode Sport, transmisi seperti kebingungan untuk pindah gigi, terutama di tanjakan yang panjang.

Lalu saat di mode Normal, transmisi terasa cukup lemot untuk menyalurkan tenaga yang dihasilkan oleh mesin.

Keluhan lemot ini diyakini berasal dari kalibrasi drive by wire yang mengejar ECO tersemat pada mobil SUV satu ini.

Harga Sparepart Mahal

Kekurangan lainnya yang wajib dipahami calon pemilik mobil ini adalah harga suku cadang yang terbilang mahal.

Sebagai gambaran, radiator orisinil di laman resmi Suzuki memiliki banderol Rp6,7 juta untuk transmisi matik dan Rp4,8 juta untuk transmisi manual.

(Suzuki Grand Vitara/autossegredos.com)

Lalu komponen sokbreker depan dibanderol Rp1,5 juta per sisi.

Harga komponen bodi juga tak kalah menguras kantong. Misalnya untuk bumper belakang dijual seharga Rp6,5 juta jika membeli orisinil di Suzuki.

Baca Juga: Suzuki Grand Vitara 2023 Versi Bekas Sudah Ada yang Jual, Cek Harganya

Kesimpulan 

Grand Vitara produksi 2010 menurut kami masih sangat cocok untuk dijadikan kendaraan dalam maupun luar kota.

Banyak orang mengatakan mobil ini lebih layak dikendarai untuk luar kota dibanding dalam kota dari segi konsumsi BBM.

Kemapanan bermanuver juga akan menambah sensasi berkendara menjadi lebih menyenangkan dibanding SUV lain.

Namun demikian, nama Grand Vitara tentu akan kalah suara dibanding Nissan X-Trail yang menjadi kompetitor terdekatnya.

X-Trail menjadi SUV bertenaga besar, suspensi nyaman, dan desainnya cukup abadi mirip Grand Vitara.

Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Lagi Cari Suzuki Grand Vitara Tahun 2010? Simak Dulu Kelebihan & Kekurangannya first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker