BeritaBerita otomotifGIIAShyundaiMobilNewsRepost #carmudi

Makin Aman, Stargazer X Punya Fitur Tambahan Dibanding Versi Biasanya

GIIAS 2023, Tangerang — PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) selaku Agen Pemegang Merek telah melengkapi Stargazer X dengan fitur tambahan pada keamanan berkendaranya dibandingkan Stargazer versi biasa alias jenis Low MPV-nya.

Hyundai Stargazer X Putih

Stargazer X. (Foto: Carmudi)

“Mengusung konsep ‘Unleash the X in You’, mobil ini hadir dengan dilengkapi fitur keamanan yang canggih dan lengkap sehingga bisa memberikan pengalaman mobilitas terbaik,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer (COO) PT HMID, di GIIAS 2023 beberapa waktu lalu.

Hyundai Stargazer X pun telah dibekali paket fitur Hyundai Smartsense seperti model Hyundai lainnya seperti Creta dan Stargazer versi biasa yang di antaranya adalah:

  • Forward Collision-Avoidance Assist (FCA)
  • Driver Attention Warning (DAW)
  • Lane Keeping Assist (LKA) dan Lane Following Assist (LFA)
  • Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA)
  • High Beam Assist (HBA)
  • Rear Cross Traffic Collision Avoidance Assist (RCCA)
  • Safe Exit Warning (SEW)

Seperti disebutkan di awal, Stargazer X mendapat fitur tambahan, yakni Forward Parking Distance Warning yang berfungsi untuk mendeteksi suatu objek di depan mobil saat sedang memarkir.

Fitur ini sendiri dapat ditemui di varian Prime saja.

Stargazer X

Fitur Forward Parking Distance Warning pada Stargazer X. (Foto: Carmudi)

Adapun fitur keselamatan berkendara lainnya yang dimiliki Hyundai Stargazer X adalah:

  • Electronic Stability Control (ESC)
  • Electric Parking Brake (EPB)
  • Auto Hold
  • Rear Disc Brake
  • Vehicle Stability Management (VSM)
  • Hill-start Assist Control (HAC)
  • Tire Pressure Monitoring System (TPMS)

Stargazer X juga turut dilengkapi Dual Airbags yang disematkan di bagian depan samping.

Harga Hyundai Stargazer X Terbaru (OTR Jakarta)

Bagi Carmudian yang tertarik membeli Stargazer X, Hyundai telah menjamin ketersediaannya di seluruh diler resmi dengan harga:

  • Stargazer X Style: Rp325,6 juta
  • Stargazer X Prime One-Tone Roof: Rp336,2 juta
  • Stargazer X Prime Two-Tone Roof: Rp337,7 juta

Stargazer X tersedia dalam pilihan warna Titan Gray Metalic, Magnetic Silver Metallic, Creamy White Pearl, Midnight Black Pearl, Dragon Red Pearl, Gravity Gold Matte, dan Optic White Matte.

Ada juga opsi warna two tone, yaitu Dragon Red Pearl with Black Roof, Magnetic Silver Metallic with Black Roof, serta Creamy White Pearl with Black Roof.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Makin Aman, Stargazer X Punya Fitur Tambahan Dibanding Versi Biasanya first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker