Modifikasi Honda WR-V, Konsep Street Racing Angkat Kesan Sporty dan Tangguh
GIIAS 2023, Tangerang — Honda WR-V RS modifikasi turut parkir di stan PT Honda Prospect Motor (HPM) dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
Tampil dengan sejumlah ubahan, mobil tersebut merupakan hasil kolaborasi dengan rumah modifikasi The Elite.
Keberadaan WR-V RS modifikasi ini diharapkan mampu mendekatkan model tersebut kepada kalangan anak muda yang menjadi pangsa pasar terbesarnya.
“Setiap lini produk Honda mempunyai DNA yang sporty terlebih untuk produk small SUV kami seperti Honda WR-V,” kata Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director HPM.
Melihat hal itu, tak aneh jika modifikasi yang diterapkan mengedepankan konsep street racing dengan tampilan sporty, tapi tetap tangguh.
Ubahan Modifikasi Honda WR-V RS
Lebih detail, tampilan eksteriornya mendapat ubahan meliputi livery Honda berwarna merah putih di bagian kaca depan ditambah lagi dengan tambahan front diffuser.
Beranjak ke samping, WR-V RS kali ini menggunakan wheels dan suspensi coil spring, side skirt, dan body striping decal.
Kemudian di bagian belakangnya juga terdapat tambahan body kit yang makin mempertegas ciri khas sporty dari WR-V RS.
Modifikasinya makin lengkap dengan custom rear spoiler, rear diffuser, dan muffler.
“Kami menampilkan bentuk kolaborasi modifikasi untuk Honda WR-V RS dengan The Elite untuk memberikan kesan sporty untuk para pengunjung khususnya konsumen kami di mana produk ini juga dapat menjadi pilihan anak muda serta keluarga muda yang aktif,” kata Yusak Billy.
Sebagai informasi, The Elite itu sendiri awalnya bergerak sebagai event organizer otomotif.
Seiring berjalannya waktu, The Elite menambah lini bisnis baru, seperti The Elite Garage, The Elite Brand, dan The Elite Production yang bergerak di bidang digital.
Sementara itu, WR-V itu sendiri merupakan salah satu SUV Honda yang baru meluncur di Indonesia pada November 2022 lalu.
Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Modifikasi Honda WR-V, Konsep Street Racing Angkat Kesan Sporty dan Tangguh first appeared on Carmudi Indonesia.