Omoda dan Jaecoo Pikat Perhatian Para Pejabat Global
Jakarta — Kiprah Omoda dan Jaecoo di Beijing Auto Show 2024 menyita perhatian jajaran pejabat internasional dari berbagai negara yang datang ke pameran otomotif akbar tahunan tersebut.
Omoda dan Jaecoo dicap sebagai merek yang inovatif dan berfokus pada kendaraan energi baru.
Tak hanya itu, pastinya Omoda dan Jaecoo mampu menjawab kebutuhan masing-masing penggunanya.
“Kami sangat bangga dengan sambutan luar biasa yang diterima OMODA & JAECOO pada Beijing Auto Show 2024. Dukungan dari para pejabat pemerintahan dari berbagai negara dan antusiasme pengunjung menunjukkan kepercayaan mereka terhadap merek kami dan komitmen kami terhadap mobilitas cerdas dan berkelanjutan,” ujar Mr. Shawn Xu, Vice President Chery International dan Chief Executive Officer Omoda & Jaecoo International, Minggu (28/4/2024).
Baca Juga: Chery Pamer Tampang SUV Baru Omoda 7
Omoda E5 menjadi model mobil listrik pertama yang mencuri perhatian para politisi.
Mobil listrik besutan Chery yang melakukan debut dunia di Indonesia ini boleh dibilang menjadi bintang utamanya.
“Omoda E5 adalah contoh sempurna dari filosofi ‘Born Global’, ‘New Energy’, dan ‘Born Different’. Kami akan terus berinovasi dan berkembang, memberikan solusi mobilitas yang lebih baik bagi konsumen global,” imbuhnya.
Perhatian para pengunjung pameran tak lepas begitu saja pada Omoda E5.
Pasalnya, Jaecoo sebagai merek yang berorientasi pada gaya mobil off-road juga meraih perhatian sejak hari pertama perhelatan Beijing Auto Show 2024.
Pada kesempatan emas ini Jaecoo meluncurkan 2 mobil off-road plug-in hybrid terbaru; Jaecoo J7 PHEV dan Jaecoo J8 PHEV.
Bersumber dari siaran resmi yang Carmudi terima, popularitas dan penjualan Omoda dan Jaecoo semakin meningkat.
Hal ini dikarenakan bertambah pesatnya jumlah unit ekspor dari kedua merek tersebut yang mencapai 160 ribu unit per 2023 lalu.
Hingga Februari kemarin, pabrikan pun mengeklaim jumlah tersebut semakin meningkat hingga 363%.
Selain mendapat atensi tinggi dari Presiden RI Joko Widodo, kualitas Omoda E5 disebut mendapat pengakuan dari Wakil Perdana Menteri Malaysia Fadillah, Menteri Perindustrian dan Teknologi Turki Mehmet Fatih Kacir, dan Pemerintahan Spanyol.
Baca Juga: Melihat Menko Airlangga Borong Selusin Mobil Listrik Chery Omoda E5 Setelah Coba
Penulis: Dimas Hadi
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Omoda dan Jaecoo Pikat Perhatian Para Pejabat Global first appeared on Carmudi Indonesia.