Belum Beroperasi Penuh, Volvo Klaim Sudah Jual 100 Mobil
Jakarta – Volvo Cars Indonesia belum beroperasi secara penuh, tapi capaian positif penjualan mobil sudah diraihnya.
Yoshiya Horigome, Presiden Direktur Volvo Cars Indonesia, dalam keterangan resminya baru-baru ini menyatakan angka penjualan mobil Volvo telah melebihi proyeksi awal di Indonesia dengan melampaui 100 unit pertama sebelum peluncuran resmi showroom pertama.
Setidaknya ada dua model mobil terbaru Volvo yang menyumbang penjualan terbanyak.
“C40 dan XC40BEV adalah dua model paling populer, berkontribusi sebesar 50% dari total penjualan dan terus meningkat secara tren,” ungkap Horigome.
Horigome menambahkan perusahaan ingin membangun merek Volvo Cars dengan meyakinkan pelanggan akan fondasi nilai-nilainya yang unik, safety, berkualitas, dan memberikan dampak baik bagi lingkungan.
Bengkel dan Pusat Pelayanan Volvo Buka Juli
Sebagai bentuk pelayanan kepada pelanggan yang hendak melakukan servis kendaraan, Volvo Cars Indonesia berencana membuka bengkel dan pusat pelayanan pada Juli 2023.
Bengkel dan pusat pelayanan menggunakan panel surya untuk mengurangi konsumsi listrik dan sistem pengolahan air hujan untuk mengurangi dampak lingkungan dari operasinya. Tindakan ini sejalan dengan komitmen Volvo kepada environmental sustainability (keberlanjutan lingkungan).
Pelanggan akan dilayani oleh tim mekanik bersertifikat Volvo yang telah menerima pelatihan dari Volvo L&D Technical & Service Business | APEC.
Di tempat yang sama tersedia charging station berkapasitas 22 kWh yang bisa dimanfaatkan oleh pelanggan.
Ke depannya Volvo Cars Indonesia akan menambah jumlah charging station untuk mempermudah pelanggan dalam melakukan pengisian ulang daya baterai mobil listriknya.
Setelah bengkel dan pusat pelayanan beroperasi, bulan berikutnya jenama asal Swedia tersebut akan meresmikan pembukaan showroom.
“Menjadi brand yang mempionirkan penetrasi kendaraan listrik dan plug-in hybrid di segmen luxury membawa tanggung jawab besar bagi Volvo Cars dalam menetapkan standar kepuasan pelanggan. Volvo Cars bertujuan menciptakan pengalaman kepemilikan yang peka akan kebutuhan pelanggan untuk mendapatkan kepercayaan jangka panjang dari pelanggan,” pungkas Horigome.
Penulis: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Belum Beroperasi Penuh, Volvo Klaim Sudah Jual 100 Mobil first appeared on Carmudi Indonesia.