Daftar Harga Oli Gardan Mobil, Jangan Lupa Rutin Diganti!
Harga oli gardan pada mobil sejatinya sangat murah. Bahkan lebih murah dibandingkan dengan harga oli mesin yang sering dipakai pada mobil.
Tetapi sayangnya, banyak juga nih pemilik mobil yang melupakan untuk mengganti oli gardan secara rutin.
Loh, memangnya harus diganti rutin, ya?
Jawabannya ya harus, dong!
Rutin yang kami maksud ini bahkan tidak harus dilakukan sesering mungkin seperti oli mesin.
Nah, supaya Carmudian tahu di artikel ini kami akan membahas mengenai oli gardan dan kisaran harga-harga yang ada di pasaran.
Supaya lebih paham disimak terus, ya!
Apa Itu Gardan?
Sebelum membahas lebih jauh, ketahui dulu apa itu gardan. Gardan sendiri merupakan komponen yang berasal dari kata ‘Cardan’.
Cardan memiliki arti roda-roda gigi yang berbentuk kerucut.
Komponen ini akan memberikan gaya pada roda mobil yang berasal dari tenaga mesin dan akan disalurkan ke roda mobil.
Hasil dari itulah yang nantinya akan menggerakkan roda depan dan roda belakang pada mobil.
Umumnya mobil yang menggunakan gardan adalah mobil berpenggerak roda belakang atau 4 roda (4×4).
Pada mobil 4×4 biasanya ada 2 gardan yang terpasang di depan dan belakang.
Hayo, kira-kira siapa nih yang masih belum tahu ada gardan pada mobil?
Cara Kerja Gardan Mobil
Setelah tau pengertian dari komponen tersebut, kira-kira bagaimana sih cara kerja dari gardan mobil ini?
Apakah gardan punya peran yang vital pada mobil?
Ketahui dulu jika di dalam gardan mobil terdapat komponen lain yang berfungsi sebagai penggerak.
Contohnya ketika mobil berbelok.
Saat mobil berbelok, gardan roda bagian dalam akan mendapatkan tahanan putar roda depan yang sedang berubah arah.
Posisi ini akan membuat side gear roda kiri menjadi berat agar pinion gear berputar karena adanya perbedaan.
Nantinya side gear kanan akan bergerak lebih cepat guna membuat putaran kedua roda berbeda, sehingga arah putar keduanya jadi berlawanan.
Sementara saat mobil berjalan lurus, tenaga yang dihasilkan mesin akan masuk ke ring gear yang punya mata lebih banyak.
Ketika posisi lurus, gardan mobil akan membuat rpm ring gear menjadi lebih rendah dari rpm pinion gear sehingga putaran ring gear akan diteruskan ke differential case.
Nah, aliran tenaga dari differential case ini bakal bergerak menuju poros pinion untuk diteruskan kembali ke pinion gear dan side gear.
Selanjutnya pinion gear akan berputar di poros pinion sehingga ada roda kanan dan kiri bisa berubah sisi putarannya.
Kapan Harus Ganti Oli Gardan?
Setelah membahas sedikit mengenai penjelasan di atas, tentu banyak yang bertanya-tanya nih, kapan sih waktu terbaik untuk mengganti oli gardan?
Beberapa pabrikan menyarankan untuk mengganti oli gardan setiap 40.000 km sekali.
Jarak tempuh ini setara dengan 2 tahun sekali untuk mobil yang rutin dipakai.
Bahkan interval penggantian oli gardan ini juga sudah dicantumkan pada buku manual mobil.
Coba dicek buku manualnya, sudah pada baca belum, ya?
Di luar waktu tersebut, ada juga nih tanda-tanda oli gardan mobil harus segera diganti.
-
Gardan Bocor
Salah satu tanda jika Anda harus mengganti gardan yakni adanya kebocoran.
Kalau sudah bocor, mau tidak mau oli gardan sudah harus diganti.
Untuk mengetahui adanya kebocoran, Anda harus melihat bagian bawah gardan.
Atau bisa juga melihat bagian bawah lantai saat mobil sedang diparkir karena biasanya ada tetesan oli di sana.
Saat ada kebocoran, maka bagian dalam tidak akan mendapatkan pelumasan yang baik.
Jika didiamkan, maka gardan akan berdengung.
-
Dengung
Ciri lainnya adalah bagian gardan biasanya terdengar suara dengung seperti lebah.
Suara dengung ini akan terdengar ketika mobil sedang berjalan.
Nah, kalau sudah terdengar suara seperti ini pastinya Anda harus mengecek mobil ke bengkel ya.
-
Getar
Tanda Anda sudah harus mengganti oli salah satunya terasa adanya getaran.
Sebenarnya getaran ini bisa disebabkan oleh banyak faktor.
Salah satu penyebab yang paling umum seringkali disebabkan oleh rusaknya cross joint atau sambungan penghubung transmisi ke kopel.
Kalau sudah begini, biasanya biaya perbaikan akan lebih mahal lagi.
Sebab, harga gardan sendiri cukup mahal bisa mencapai puluhan juta rupiah.
Duh, dijaga-jaga ya supaya tidak cepat rusak.
Harga Oli Gardan
Nah, akhirnya kita sampai ke topik pembicaraan mengenai harga oli gardan mobil yang ada di pasaran.
Ada banyak sekali produk yang bisa dipakai untuk mobil kesayangan.
Berikut ini kami beberkan daftar rekomendasi merek oli gardan beserta harga terbarunya:
- Pertamina Rored HDA – Rp170 ribuan (4 liter)
- Pertamina Rored EPA – Rp210 ribuan (4 liter)
- Mobil1 LS – Rp390 ribuan (1 liter)
- TMO – Rp80 ribuan (4 liter)
- Jumbo Gyro – Rp60 ribuan (1 liter)
- Shell Spirax – Rp250 ribuan (4 liter)
- Unilub Gear – Rp190 ribuan (4 liter)
- Top1 Synthetic Gear Oil – Rp140 ribuan (1 liter)
- Total Transtec 5 – Rp285 ribuan (4 liter)
- Idemitsu GL-5 – Rp90 ribuan (1 liter)
- Motul HD-X – Rp125 ribuan (1 liter)
- Castrol Axle GL5 – Rp65 ribuan (1 liter)
- Prestone Gear Oil – Rp60 ribuan (1 liter)
Jika melihat harga di atas, rasanya oli gardan untuk mobil ini tergolong cukup murah.
Apalagi interval penggantiannya cukup lama, sekitar 2 tahun sekali.
Tips Memilih Oli Gardan
Kalau dilihat-lihat, banyak juga ya pilihan olinya. Belum lagi kekentalan atau kode SAE pada oli juga berbeda-beda.
Lantas, bagaimana cara memilihnya?
Tenang, Carmudian bisa menggunakan beberapa cara di bawah ini untuk menentukan oli gardan.
Buku Manual
Kalau kalian lupa dengan kebutuhan olinya, bisa dengan cara melihat buku manual yang diberikan oleh pabrikan.
Di sini Anda bisa melihat spesifikasi SAE yang dibutuhkan oleh gardan.
Cara lainnya bisa dengan melakukan pencarian di situs mengenai spesifikasi SAE yang dibutuhkan mobil Anda.
Cara ini jadi cara termudah dan termurah untuk mengetahui spesifikasi oli gardan.
Lihat Komposisi Oli
Biasanya oli gardan ditawarkan dengan komposisi base oil dan zat aditif yang terdiri dari mineral dan sintetik.
Dari harga, oli sintetik biasanya lebih mahal dibanding mineral, sesuai dengan kualitasnya.
Pilihlah oli dengan indeks viskositas yang tinggi, rendah sulfur, dan penguapan oli yang rendah.
Ini dapat dilihat di setiap kemasan oli yang hendak dibeli.
Zat Aditif
Seperti yang sudah kami beberkan sedikit, oli pasti memiliki kandungan zat aditif yang berbeda-beda.
Usahakan Anda pilih oli dengan zat aditif terbaik agar kinerja oli bisa jauh optimal.
Zat aditif ini akan membantu oli mengatur stabilitas oksidasinya agar jadi lebih baik.
Kalau bingung, silakan ditanyakan kepada mekanik atau penjual, ya.
Pilih Merek
Cara terakhir yang bisa Anda gunakan yakni pilihlah merek-merek yang punya reputasi tinggi.
Jangan lupa untuk bertanya kepada sesama pengguna mobil mengenai merek terkenal yang sudah direkomendasi.
Beli di toko resmi juga bisa jadi salah satu alternatif untuk menghindari oli palsu yang banyak dijual di pasaran.
Setelah mengetahui kisaran harga oli gardan mobil, Carmudian juga jangan lupa nih untuk menggantinya secara rutin.
Memang harga oli gardan mobil cukup murah, tapi banyak dilupakan lantaran dinilai kurang penting.
Penulis: Rizen Panji
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Daftar Harga Oli Gardan Mobil, Jangan Lupa Rutin Diganti! first appeared on Carmudi Indonesia.