Daigo Saito Bakal Hadir di Drift Kings Asia 2024 di Sentul
Jakarta – Indonesia dipastikan akan menjadi tuan rumah dari gelaran Drift Kings Asia 2024 yang akan dilaksanakan pada 23-24 November mendatang.
Drift Kings Asia sendiri merupakan ajang balap drift asal Eropa yang sudah berlangsung selama 20 tahun.
Balap mobil ‘ngepot‘ ini dalam 10 tahun terakhir dikatakan sudah mulai merambah wilayah Asia, namun di tahun ini pertama kalinya digelar di Indonesia.
Pada tahun ini, Belklo Motorsport dengan tegas membawa ajang balap tersebut ke Indonesia sekaligus membawa pembalap internasional untuk hadir.
Menariknya, para pembalap internasional yang akan berlaga ini tidak hanya membawa badan tetapi mereka dipastikan akan membawa mobil balapnya masing-masing.
“Jadi nanti para pembalap internasional ini akan membawa mobil-mobil balapnya untuk digunakan secara langsung,” ujar Dika CH, Ketua Pelaksana Drift Kings Indonesia 2024 di Jakarta Selatan, Rabu (31/7/2024).
Baca juga: 3 Ban Baru Accelera untuk Drift dan Offroad Meluncur di IIMS 2024
Beberapa pembalap internasional yang dipastikan akan hadir di acara tersebut di antaranya Giorgos Christoforu, Fazreen, Daigo Saito, hingga Davide Dorigo.
Keempat pembalap drift ini nantinya akan membawa mobil balap masing-masing untuk bertarung di ajang Drift Kings Asia 2024.
Dika menambahkan kehadiran pembalap luar negeri ini diharapkan bisa menjadi sarana transfer ilmu dan juga meningkatkan mental pembalap.
Terlebih mobil yang digunakan oleh para pembalap luar neger ini rata-rata memiliki tenaga hingga di atas 900 hp.
“Ini bisa menjadi barometer untuk drifter Indonesia agar pembalap kita lebih siap melawan mobil pembalap luar,” sambung Dika CH.
Jadwal Drift Kings Asia 2024
Pada gelaran Drift Kings Asia 2024 ini, Indonesia kebagian menjadi tuan rumah pada seri ketiga dan keempat setelah seri pertama dan kedua diadakan di Malaysia.
Baca juga: Cara J99xAR Drift School Menyaring Bibit Drifter Baru
Balap drift ini merupakan salah satu event terbaik yang ada di dunia, diharapkan mampu menjadi next level untuk skena drifting di Tanah Air.
Akan ada juga beberapa pembalap drift asal Indonesia yang akan hadir di ajang ini seperti Akbar Rais dan Emmanuelle Amandio.
Dengan adanya Drift Kings Asia 2024 dan Kejuaraan Nasional 2024 nanti, diharapkan untuk para pembalap, tim, dan industri dapat bertukar pikiran agar industri drifting Tanah Air semakin maju.
Gelaran ini juga diharapkan bisa menyajikan pertandingan sportif berkat kehadiran dua juri yakni, Vernon Zwaneveld dari Belanda dan BullZai dari Malaysia.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Belklo dan Sentul Otopark atas kerja sama ini,” tambah Michael Procureur, CEO Drift Kings.
Penulis: Rizen Panji
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Daigo Saito Bakal Hadir di Drift Kings Asia 2024 di Sentul first appeared on Carmudi Indonesia.