BeritaBerita otomotifGIIAS 2023Hyundai Stargazer XMobilNewsRepost #carmudi

Hyundai STARGAZER X: Crossover Stylish Pendukung Mobilitas Menyenangkan

GIIAS 2023, Tangerang — PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) telah meluncur Hyundai STARGAZER X pada momen akbar pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 dan menyita perhatian publik.

STARGAZER X merupakan versatile crossover yang menghadirkan pengalaman mobilitas menyenangkan serta paduan rangkaian fitur canggih guna mendukung kebutuhan dan gaya hidup masyarakat Indonesia sehari-hari.

“Hyundai dengan bangga meluncurkan STARGAZER X sebagai kendaraan yang bisa menjawab kebutuhan dan permintaan masyarakat terhadap kendaraan dengan fitur superior hingga spesifikasi canggih yang memiliki interior luas, mewah, dan nyaman untuk memaksimalkan performa berkendara yang dinamis,” ujar Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia.

Beberapa hari pasca-peluncurannya, kami pun mencoba merangkumnya menjadi deretan fakta dari berbagai sektor terkait Hyundai STARGAZER X.

Desain Eksterior Stylish dan Maskulin

Hyundai STARGAZER X memiliki desain hood dan bumper yang maskulin, dengan Roof Garnish dan Roof Spoiler yang dinamis.

Roda Diamond-cut Alloy 17 inci membuat tampilannya lebih stylish dan memberikan ground clearance lebih tinggi dari STARGAZER.

Saat ini Hyundai juga menghadirkan 2 warna unik guna menambah opsi STARGAZER X, yakni Optic White Matte dan Gravity Gold Matte yang tersedia khusus pada varian Prime dengan tambahan biaya Rp3,5 juta.

Kedua warna tersebut melengkapi pilihan warna STARGAZER X lainnya; Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, dan Dragon Red Pearl.

 

Performa STARGAZER X

Stargazer X meluncur di GIIAS 2023

Urusan performa, STARGAZER X menggunakan mesin Smartstream G4FIII 1.5 MPI Inline 4 Cylinder DOHC, menghasilkan tenaga 115ps/6.300rpm dan torsi 143,8Nm/4.500rpm.

Performa ditingkatkan oleh Intelligent Variable Transmission (IVT) yang ringan dan efisien.

Dilengkapi Cruise Control untuk kenyamanan berkendara dan empat mode:

  • Normal, pengaturan mode berkendara standar.
  • Eco, untuk hemat bahan bakar.
  • Sport, untuk performa maksimal.
  • Smart, akan menilai kebiasaan mengemudi pengemudi dari tekanan peda rem atau pengendalian kemudi. Mode Smart akan mengontrol pola perpindahan gigi dan torsi mesin sesuai kebiasaan mengemudi pengemudinya secara otomatis.

Interior Luas dan Nyaman

Hyundai STARGAZER X mempertahankan desain one-curve lini STARGAZER yang nyaman, dengan dimensi panjang 4.495 mm, lebar 1.815 mm, tinggi 1.710 mm, dan wheelbase 2.780 mm.

Berkat ukuran tersebut, kabin STARGAZER X pun menjadi lapang dan sangat proper untuk 7 kursi penumpang sehingga menjamin kenyamanan keluarga dan teman dalam melakukan perjalanan jauh.

Opsi captain seat di semua varian STARGAZER X memberikan kenyamanan ekstra dengan sandaran lengan dan penyesuaian kursi yang fleksibel.

Interior lapang dihiasi kursi kain atau kulit merah dengan meja di baris kedua.

Kehadiran AC Double Blower pada sistem pendingin memberikan kenyamanan semakin optimal untuk semua penumpang.

Tak ketinggalan, panel glossy dan LED Room Lamps menambah kesan mewah di dalam kabin.

Semakin Canggih dengan Teknologi Hyundai Bluelink

Hyundai Bluelink, inovasi Connected Car Service, memungkinkan pemilik tetap terkoneksi dengan mobil lewat smartphone.

Tersedia di semua varian STARGAZER X, Bluelink memungkinkan akses penuh ke fitur penting seperti memeriksa kondisi mobil, mengontrol mesin, suhu kabin, pintu, klakson, dan lampu, serta melacak lokasi parkir.

Fitur keselamatan di sini pun termasuk tombol darurat SOS/Emergency Assistance dan Roadside Assistance (RSA).

Fitur andal lainnya; Remote Engine Start/Stop, Climate Control, Remote Door Lock/Unlock, Remote Horn & Light Control, dan mengetahui lokasi mobil yang diparkir dengan Find My Car.

Bebas Khawatir karena Hyundai SmartSense

Hyundai tetap komitmen pada pengalaman berkendara bebas khawatir dengan STARGAZER X melalui fitur keamanan Hyundai SmartSense. Forward Collision-Avoidance Assist (FCA)* membantu mendeteksi kendaraan di depan dan otomatis mengerem jika diperlukan.

Driver Attention Warning (DAW)* memperingatkan pengemudi yang tidak fokus, mencegah kecelakaan saat perjalanan jarak jauh.

Fitur Lane Keeping Assist (LKA) dan Lane Following Assist (LFA)* memandu mobil di jalur yang benar.

Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA)* dan Rear Cross Traffic Collision Avoidance Assist (RCCA)* mengurangi risiko tabrakan.

STARGAZER X juga punya fitur Forward and Reverse Parking Distance Warning (PDW) dan Safe Exit Warning (SEW)*.

Tire Pressure Monitoring System dan Rear Disc Brake meningkatkan kenyamanan dan pengereman.

STARGAZER X memiliki fitur Smart Keyless Entry, Push Start Button, dan Outside Rear View Mirror elektrik.

Electric Parking Brake memudahkan saat parkir.

Dengan fitur-fitur canggih ini, Hyundai STARGAZER X menawarkan pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan inovatif.

*) Tersedia di varian Prime.

Harga Hyundai STARGAZER X

  • STARGAZER X Style: Rp325,6 juta
  • STARGAZER X Prime: Rp336,2 juta

HMID pun menawarkan program pembiayaan spesial dari Hyundai Finance untuk setiap pembelian STARGAZER X, yaitu:

  • Cicilan ringan mulai dari 3.4 Juta per bulan selama 3 tahun, atau
  • Program DP ringan mulai dari 10%, atau
  • Gratis cicilan selama 3 bulan, atau
  • Cuti cicilan hingga 1 tahun, atau
  • Bunga rendah mulai dari 2.18% dengan pilihan jangka waktu tenor hingga 10 tahun.

Khusus di GIIAS 2023, Hyundai Motors Indonesia memberikan berbagai program dan penawaran menarik, seperti:

Test Drive Benefit: Pengunjung yang melakukan test drive STARGAZER dan CRETA serta mengunduh dan mendaftarkan akun myHyundai berhak mendapatkan keuntungan dalam bentuk koin sebesar 150.000

Lucky Dip Program: Untuk pembelian seluruh lini Hyundai di GIIAS 2023, para pelanggan berkesempatan untuk mengikuti Lucky Dip Program dengan total hadiah lebih dari Rp3 miliar, yaitu:

  • Samsung Galaxy S23
  • Samsung Flip 4
  • Samsung TV QLED 50 inci
  • E-voucher Ismaya senilai Rp1.000.000
  • Voucher belanja senilai Rp500.000
  • Aksesori Wheel Lock
  • Travel Voucher senilai Rp10.000.000
  • Poled Car Seat

Hyundai Finance: Pelanggan juga berkesempatan untuk menggunakan program pembiayaan khusus dari Hyundai Finance yang mencakup:

  • Cicilan ringan mulai dari Rp2,5 juta per bulan selama 3 tahun, atau
  • Program uang muka atau down payment (DP) rendah mulai dari 10%,
    atau
  • Bunga rendah mulai dari 0% dengan pilihan tenor jangka panjang hingga
    10 tahun, atau
  • Gratis asuransi hingga 3 tahun.

Kunjungi booth Hyundai Motors Indonesia di GIIAS 2023, Hall 9-10, ICE BSD City yang berlangsung hingga 20 Agustus mendatang.

Informasi selengkapnya mengenai kegiatan dan produk Hyundai terkini dapat Anda temukan di laman resmi HMID atau berbagai kanal medsos HMID, seperti:

[ADV]

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Hyundai STARGAZER X: Crossover Stylish Pendukung Mobilitas Menyenangkan first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker