Mobil Baru September 2023, Range Rover PHEV hingga Chery Omoda 5 GT
Mobil baru yang meluncur sepanjang September 2023 memang tak sebanyak jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang mencapai puluhan model. Kendati demikian kedatangan mobil baru di pasar Indonesia semakin memberikan ragam pilihan bagi konsumen.
Berdasarkan catatan Carmudi, setidaknya ada empat mobil baru yang meluncur selama periode September 2023. Dari keempat model tersebut didominasi oleh segmen Sport Utility Vehicle (SUV), hanya satu yang sedan.
Menariknya lagi, keempat model baru tersebut hadir dalam berbagai sumber utama tenaga gerak, seperti Plug-In Hybrid, listrik murni dan pembakaran internal atau Internal Combustion Engine (ICE).
Lebih lengkapnya, berikut daftar mobil baru September 2023 beserta harga dari masing-masing model.
Range Rover Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV)
Mobil baru pertama yang meluncur pada September 2023, yaitu Range Rover Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
Mobil yang dipasarkan oleh PT JLM Auto Indonesia, sebagai Agen Pemegang Merek (APM) dan distributor tunggal kendaraan Jaguar Land Rover (JLR) ini datang dalam dua varian, Range Rover SE dan Range Rover Autobiography.
Keduanya sama-sama dibekali dengan mesin bensin 6 silinder Ingenium 3.0 liter (2.996 cc) turbocharged bertenaga 433 hp pada 5.500 – 6.500 rpm dan torsi 620 Nm pada 1.500 – 5.000 rpm.
Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis 8-speed with Gearshift Paddles yang bertugas menyalurkan tenaga ke semua roda atau All Wheel Drive (AWD).
Dibekali pula dengan baterai berkapasitas 38.2kWh dan motor listrik bertenaga 160 kW.
Harga Range Rover PHEV
- Range Rover SE PHEV Rp5,2 miliar (off the road)
- Range Rover Autobiography PHEV Rp5,7 miliar (off the road).
Hyundai Ioniq 5 Bluelink
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) pada 13 September 2023 melakukan penyegaran terhadap Hyundai Ioniq 5. Kini mobil listrik tersebut memiliki teknologi Bluelink.
Melalui teknologi Bluelink, pengguna Hyundai Ioniq 5 dapat melakukan kendali jarak jauh pada berbagai fungsi kendaraan lewat smartphone, seperti mengatur suhu (climate) di dalam kabin, memulai dan menghentikan pengisian daya, memeriksa informasi jarak tempuh kendaraan, dan sebagainya.
Pilihan warna eksterior untuk Hyundai Ioniq 5 Bluelink ada optic white, titan gray metallic, magnetic silver, midnight black pearl, dan gravity gold matte.
Harga On The Road (OTR) Jakarta Hyundai Ioniq 5 Bluelink
- Ioniq 5 Bluelink Prime Standard Range Rp759 juta
- Ioniq 5 Bluelink Prime Long Range Rp800 juta
- Ioniq 5 Bluelink Signature Standard Range Rp820 juta
- Ioniq 5 Bluelink Signature Long Range Rp870 juta
Chery Omoda 5 GT
Jelang tutup bulan kesembilan di tahun ini atau tepatnya 29 September 2023 ada dua mobil baru yang meluncur di Tanah Air, salah satunya Chery Omoda 5 GT.
PT Chery Sales Indonesia (CSI) memasarkannya dalam dua varian, yakni Omoda 5 GT Front Wheel Drive (FWD) dan Omoda 5 GT All Wheel Drive (AWD).
Omoda 5 GT mempunyai aura lebih sporty ketimbang Omoda 5 terdahulu yang sudah dipasarkan sejak Maret. Mesinnya pun di buat berbeda, Omoda 5 GT menggunakan mesin 1.600 T GDI yang dapat menghasilkan tenaga 197 hp dan torsi 290 Nm.
Tenaga mesin disalurkan ke roda depan atau semua roda melalui transmisi kopling ganda atau Dual Clutch Transmission 7 percepatan.
Khusus varian AWD mendapat tambahan fitur berupa enam mode berkendara, seperti Normal, ECO, Sport, Gravel, Mud, dan Off Road.
Harga OTR Jakarta Chery Omoda 5 GT
- Omoda 5 GT FWD Rp448,8 juta
- Omoda 5 GT AWD Rp488,8 juta.
Toyota New Corolla Altis
Satu lagi mobil baru yang meluncur jelang tutup September, yaitu Toyota New Corolla Altis. Sedan terbaru yang dipasarkan oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) ini hadir dengan pembaruan sederhana di bagian eksterior dan interiornya.
Pada eksterior tersemat New Lower Grille Design dan pelek 17 inci dengan desain baru.
Interiornya, kini sudah dilengkapi dengan head unit berukuran sama 9 inci yang terintegrasi dengan 6 speaker, AM/FM, Bluetooth dan Wifi, NFC (khusus V), Voice Command, dan Wireless AACP (Wireless Apple CarPlay and Android Auto).
Kemudian tersedia pula Multi Information Display (MID) 12.3 inci yang dilengkapi tiga opsi interface yaitu Casual, Smart, dan Sporty, tiga slot USB-C, dan wireless charger untuk varian V.
Toyota New Corolla Altis masih ditawarkan dalam dua varian, 1.8 V CVT gasoline dan 1.8 Hybrid Electric Vehicle (HEV) CVT.
Harga OTR Jakarta Toyota New Corolla Altis
- New Corolla Altis 1.8 HEV (Non Premium Color) Rp620,1 juta
- New Corolla Altis 1.8 HEV (Premium Color) Rp623,1 juta
- New Corolla Altis 1.8 V (Non Premium Color) Rp566,7 juta
- New Corolla Altis 1.8 V (Premium Color) Rp569,7 juta.
Penulis: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Mobil Baru September 2023, Range Rover PHEV hingga Chery Omoda 5 GT first appeared on Carmudi Indonesia.