Beritamobil listrikNewsRepost #carmuditoyota

Toyota Siapkan 15 Mobil Listrik Baru, Targetkan Produksi 1 Juta Unit di 2027

Tokyo – Toyota dikabarkan tengah menyiapkan 15 model mobil listrik baru yang akan dikembangkan secara mandiri pada 2027 mendatang.

Dari 15 model mobil listrik yang disiapkan beberapa di antaranya akan berada di bawah merek Lexus.

Bahkan merek asal Jepang tersebut juga menargetkan untuk meningkatkan produksi sekitar 1 juta unit mobil dalam satu tahun pada 2027.

Diberitakan Reuters, yang dikutip ulang dari Nikkei Asia, Senin (7/4/2025) saat ini Toyota baru memiliki lima model kendaraan listrik yang dikembangkan sendiri.

mobil listrik toyota

Kelima model mobil listrik tersebut diproduksi di Jepang dan China.

Namun, ke depannya Toyota akan melakukan perluasan produksi dengan menyasar beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Thailand, hingga Argentina.

Tujuannya agar dapat membantu melindungi dari risiko nilai tukar mata uang asing serta memangkas waktu pengiriman.

Baca juga: Toyota bZ4X 2025 Punya Tampilan Baru, Apa Saja yang Berubah?

mobil listrik toyota

Sebagai bagian dari langkah tersebut, Toyota akan mulai memproduksi pikap Hilux versi listrik di Thailand pada Oktober tahun ini. Langkah ini di ambil dalam upaya mendukung pemerintah setempat untuk menjadikan kendaraan listrik sebagai 30 persen dari produksi otomotif dalam negeri pada 2030.

Pikap tersebut juga akan diproduksi di Argentina.

Toyota Telah Perkenalkan C-HR+

Toyota Motor Corporation belum lama ini memperkenalkan mobil listrik baru bernama C-HR+.

mobil listrik toyota

Menurut keterangan resmi, Rabu (12/3/2025), mobil listrik tersebut bakal dipasarkan di Eropa pada paruh kedua 2025 ini.

Sebagai sebuah mobil listrik berbasis baterai, C-HR+ dilengkapi dua buah baterai lithium-ion yang menggunakan sel-sel baterai yang telah dimodifikasi.

Toyota berencana mengembangkan setidaknya tiga varian untuk C-HR+ yang akan dijual di Eropa.

Baca juga: Recall Toyota Raize dan Agya Perkara Malfungsi ECU Serta Brake Booster

Dua varian menggunakan sistem penggerak Front Wheel Drive (FWD) yang masing-masingnya memiliki jarak tempuh maksimal 455 km dari baterai 57,7 kWh dan 600 km dari baterai 77 kWh.

Di samping itu, ada satu varian yang menggunakan sistem penggerak All Wheel Drive (AWD) dengan klaim jarak tempuh maksimal 525 km dengan bekal baterai 77 kWh.

Penulis: Rizen Panji
Editor: Santo Sirait

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker