Intip Spesifikasi MG 5 GT, Si Coupe 4 Pintu dengan Harga di Bawah Rp350 Juta
Morris Garage (MG) telah meluncurkan MG 5 GT di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022. Mungkin ada dari Carmudian penasaran bagaimana spesifikasi MG 5 GT?
Mobil ini pertama kali diperkenalkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 dan dinilai cukup mencuri perhatian.
Di Indonesia, MG 5 GT ditawarkan dalam 3 varian dengan harga mulai dari di bawah Rp350 juta.
Varian pertama adalah Activate yang ditawarkan seharga Rp347,9 juta. Kedua, varian Ignite seharga Rp377,9 juta, dan terakhir yang merupakan varian tertinggi, Magnify Rp407,9 juta On The Road (OTR) Jakarta per Januari 2024.
Melalui MG 5 GT yang merupakan 4-door coupe, MG menawarkan 3rd Generation MG Family Design Language, di mana terlihat menonjol pada bagian eksterior serta interior 5 GT.
Mobil tersebut tersedia dalam 6 pilihan warna yang bisa dipilih konsumen, antara lain Light Up Yellow, Scarlet Red, Arctic White, Silver Metallic, Metal Ash Grey, dan Black Knight.
Spesifikasi MG 5 GT
Berikut ini adalah spesifikasi lengkap MG 5 GT dari bagian mesin hingga fitur.
Mesin MG 5 GT
Soal dapur pacu, MG 5 GT dibenamkan mesin berkapasitas 1.498 cc, 4 silinder, DOHC, 16 Valve VTi – TECH.
Mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga sebesar 112,4 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimum hingga 150 Nm di putaran mesin 4.500 rpm.
Selain itu, tenaga dan torsi dari mesin 5 GT ini akan disalurkan lewat transmisi otomatis CVT 8 percepatan.
Mesin MG 5 GT | |
Mesin | 4 silinder, DOHC, 16 Valve VTi – TECH |
Kapasitas mesin | 1.498 cc |
Tenaga Maksimum | 112,4 hp @ 6.000 rpm |
Torsi Maksimum | 150 Nm @ 4.500 rpm |
Transmisi | CVT 8 percepatan |
Eksterior MG 5 GT
Secara dimensi, MG 5 GT memiliki ukuran panjang 4.675 mm, lebar 1.842 mm, tinggi 1.473 mm (varian Activate dan Ignite) dan 1.480 mm (varian Magnify), serta ground clearance (jarak terendah ke tanah) 138 mm.
5 GT hadir dengan desain eksterior yang terlihat modern dan menarik sebagai 4-door coupe andalan MG.
Di bagian depan mobil ini, disematkan LED Headlamp (varian Ignite dan Magnify), Front Headlamp auto on-off, Electric Adjustable door mirror with side turn lamp, Folding Door Mirror (varian Ignite dan Magnify), Daytime Running Light (DRL) untuk varian Ignite dan Magnify, serta Rear Fog Lamp (lampu kabut).
Lampu-lampu pada MG 5 GT ini dapat memberi pencahayaan yang terang saat mobilnya dibawa berkendara di malam hari atau cuaca berkabut tebal.
Pada bagian samping, terdapat garis tegas yang terlihat dari bagian depan hingga belakang. Di bagian kaki-kaki, mobil ini dibekali alloy wheel dengan diameter 16 inci (varian Activate) dan 17 inci (varian Ignite dan Magnify).
Selain itu, MG 5 GT turut disematkan LED Tail Lamp, LED High Mount Stop Lamp, Rear Defogger, serta Electric Sunroof khusus varian Ignite dan Magnify yang membuat mobil tersebut terlihat semakin modern.
Interior
Tak kalah dengan eksteriornya, interior MG 5 GT sendiri juga terlihat modern. Ruang kabinnya terasa cukup luas bagi pengemudi dan para penumpang.
Selain itu, guna meningkatkan kenyamanan para pengguna mobil ini, joknya menggunakan bahan kain serta kulit.
Untuk memberi kenyamanan secara lebih pada pengemudi serta penumpang, MG 5 GT telah disematkan saku kursi untuk menyimpan barang berukuran kecil, kursi pengemudi 6-arah yang bisa disesuaikan, dan kursi penumpang depan 4-arah di mana juga dapat disesuaikan sesuai kebutuhan.
Tak hanya itu saja, ada pula sandaran tangan depan, kursi lipat belakang, dan multi-function steering wheel. Pengguna MG 5 GT pun dapat menaruh barang bawaan dalam jumlah cukup banyak di bagasi mobilnya ini.
Namun sayangnya, setir kemudi mobil tersebut hanya bisa tilt atau naik-turun, belum dilengkapi teleskopik (maju-mundur), serta belum adanya handrest di bangku baris kedua.
Di sisi lain, pihak MG sudah melengkapi mobilnya tersebut dengan kluster instrumen digital berukuran 7 inci (varian Ignite dan Magnify), serta mengadopsi jendela listrik One Touch Up-Down di bagian pengemudi, peredupan kaca spion manual, sistem pendingin udara digital, dan ventilasi udara untuk penumpang belakang agar tidak kepanasan selama perjalanan.
Turut disematkan push start button, filter udara PM 2.5, hingga cruise control pada 5 GT.
Berkat adanya fitur-fitur yang mumpuni ini, pengemudi dan para penumpang MG 5 GT dijamin akan selalu merasa betah saat berkendara dengan mobil tersebut dalam perjalanan jarak jauh sekali pun.
Fitur
MG 5 GT telah dilengkapi berbagai fitur yang canggih dan lengkap.
Untuk fitur hiburan, mobil ini sudah disematkan Multi Information Display (MID) seluas 7 inci, layar head unit 10 inci dengan didukung Apple CarPlay serta Android Auto, dan Electric Sunroof seperti yang sudah disebutkan sebelumnya.
MG 5 GT turut hadir dengan beragam fitur keselamatan yang mumpuni, antara lain Full Space Frame (FSF), Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Auto Vehicle Hold (AVH), Electronic Parking Brake (EPB), dan Electronic Brake Assist (EBA).
Tak hanya itu saja, mobil ini juga sudah disematkan Traction Control System (TCS), Stability Control System (SCS), Electronic Differential System (EDS), Emergency Stop Signal (ESS), Hill-start Assist System, Follow Me Home Light, serta Rear Driver’s Assistance System khusus varian Magnify.
Tak ketinggalan, ada pula fitur-fitur keselamatan lain pada varian Magnify seperti Lane Change Assist (LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Rear Collision Warning (RCW), Blind Spot Detection (BSD).
Terdapat juga ISOFIX pada semua varian MG 5 GT untuk melindungi penumpang bayi saat berkendara.
Turut disematkan Front Seat 3-point Seatbelt, Front Airbags, Side Airbags (varian Ignite dan Magnify), Side Curtain Airbags (varian Magnify), Speed Sensing Door Lock, Rear View Camera (varian Ignite dan Magnify), dan lain-lain.
Secara keseluruhan, MG 5 GT memang memiliki fitur-fitur canggih yang terbilang lengkap. Namun, MG 5 GT yang diluncurkan di Indonesia belum disematkan fitur integratif semi otonom seperti MG HS i-SMART.
Baca Juga: Review MG HS 2023, Ubahan Cukup Menarik, Performa Tetap Sama
Kesimpulan
MG 5 GT cocok dipilih oleh Carmudian yang menginginkan mobil dengan desain menarik dan fitur canggih yang lengkap.
Harga mobil ini sendiri cukup ramah di kantong.
FAQ
- Berapa harga MG 5 GT?
Harga mobil ini mulai dari Rp347,9-407,9 juta OTR Jakarta per Januari 2024.
- Berapa harga varian tertinggi MG 5 GT?
Harga varian tertinggi MG 5 GT adalah Rp407,9 juta OTR Jakarta per Januari 2024.
- Apa saja varian MG 5 GT?
Ada tiga varian MG 5 GT yaitu Activate, Ignite, dan Magnify.
- Apa fitur keselamatan yang dimiliki MG 5 GT?
MG 5 GT hadir dengan beragam fitur keselamatan yang mumpuni, antara lain Full Space Frame (FSF), Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Auto Vehicle Hold (AVH), Electronic Parking Brake (EPB), dan Electronic Brake Assist (EBA).
- Apakah MG 5 GT sudah disematkan LED Headlamp?
Iya, mobil ini sudah disematkan LED Headlamp untuk varian Ignite dan Magnify.
Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Intip Spesifikasi MG 5 GT, Si Coupe 4 Pintu dengan Harga di Bawah Rp350 Juta first appeared on Carmudi Indonesia.