Punya Fasilitas Mewah, Ini Harga Tiket Bus Juragan 99 Trans Bogor-Malang PP
Jakarta — Perusahaan otobus Juragan 99 Trans resmi meluncurkan bus mewah yang melayani rute Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Bogor-Malang dan sebaliknya.
Harga tiket yang dipatok untuk rute tersebut mencapai Rp600 ribu.
Masyarakat bisa melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi juragan99trans yang tersedia di di Google Play Store atau Apple App Store.
Baca juga: Tarif Bus AKAP Mewah Pandawa 87 dan Nomor Telepon Agen Lengkap
Pada saat ini bus masih menjadi pilihan transportasi umum AKAP bagi banyak kalangan.
Bahkan tak sedikit masyarakat yang memiliki antusiasme tinggi terhadap moda transportasi ini.
Hal ini disambut pengusaha dengan meluncurkan bus mewah yang menawarkan fasilitas-fasilitas mentereng di dalamnya.
Misalnya, seperti yang dilakukan Juragan 99 Trans sebagai salah satu unit bisnis yang dimiliki J99 Corp.
Perusahaan tersebut meluncurkan bus mewah yang melayani rute Bogor-Malang dan sebaliknya dengan menggunakan sasis Mercedes-Benz 1626 air suspension.
Bus sleeper berkapasitas 18 penumpang ini memiliki banyak fasilitas, di antaranya LED TV 24 inci, private sound card and light dimmer, air purifier, dispenser, freeflow coffee and tea, earphone, goodie bag, dan lainnya.
Gilang W. Pramana, founder Juragan 99 Trans dan J99 Corp mengatakan kehadiran bus ini berusaha menjadi alternatif pilihan bagi masyarakat yang sebelumnya terbiasa bepergian menggunakan kereta api bahkan pesawat terbang.
“Pembukaan rute baru ini menyasar ke konsumen yang sering bepergian menggunakan kereta api dan pesawat. Apalagi berbagai fasilitas mumpuni siap kami berikan untuk memanjakan konsumen,” ungkap dia dalam keterangan resmi, Rabu (12/6/2024).
Berangkat Sehari Dua kali
Juragan 99 Trans menyiapkan empat unit bus untuk melayani rute ini.
Tersedia dua kali keberangkatan, yaitu pada pagi dan sore hari baik dari Malang (garasi Juragan 99 Trans) atau dari Bogor (Terminal Baranangsiang).
Bus yang berangkat dari Malang melewati titik pemberhentian di Surabaya, Ngawi, Bekasi Timur, Pulogebang, Cibubur, dan berakhir di Terminal Baranangsiang.
Sementara bus yang berangkat dari Bogor akan melewati pemberhentian di Cibubur, Pulogebang, Bekasi Timur, Subang, Surabaya, dan Malang.
Juragan 99 Trans menyampaikan dalam waktu dekat pihaknya juga akan membuka rute Malang-Jogya (PP) dan Surabaya-Jakarta-Bandung (PP).
Baca juga: Waspadai Penyebab Insulator Busi Retak
Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Punya Fasilitas Mewah, Ini Harga Tiket Bus Juragan 99 Trans Bogor-Malang PP first appeared on Carmudi Indonesia.