BeritaBerita otomotifMobil BaruNewsRepost #carmudiSuzukiwagon r

Maruti Siapkan Wagon R 2023, Ini Bocoran Speknya

Jakarta — Maruti dikabarkan sedang mempersiapkan lahirnya Wagon R 2023 untuk pasar India.

Spesifikasi city car tersebut mulai beredar di internet, salah satunya seperti dikabarkan portal otomotif India, Cartog baru-baru ini.

Maruti Dikabarkan Siapkan Wagon R 2023, Ini Bocoran Speknya

Maruti dikabarkan sedang mempersiapkan lahirnya Wagon R 2023 untuk pasar India. Bocoran beberapa spesifikasi mesinnya sudah mulai beredar di internet. (Foto: Cartoq)

Dirangkum Senin (3/4//2023), Wagon R 2023 disebut bakal tersedia dalam pilihan mesin 1.000 cc dan 1.200 cc bensin.

Masing-masing mesin akan dibuat untuk memenuhi standar emisi BS6 Phase II guna meningkatkan tingkat efisiensi dan emisi yang lebih rendah.

Mesin tersebut bakal dipasangkan dengan transmisi manual 5-percepatan atau AMT gearbox.

Sejumlah fitur yang bisa dijumpai pada mesin tersebut, antara lain Dualjet, Dual VVT, ISS, dan EGR technology.

Varian Maruti Wagon R 2023 di India

Kabar yang beredar menyebutkan Wagon R 2023 akan tersedia dalam beberapa varian, yang terdiri dari LXi, VXi, ZXi, dan ZXi.

Disebutkan, versi CNG mampu menghasilkan tenaga 52 hp dan torsi maksimum 82 Nm. Hal ini terbatas pada varian LXi dan VXi yang menggunakan mesin 1.000 cc.

Adapun fitur Idle Start Stop (ISS) bakal tersedia di semua varian.

Maruti Wagon R 2023

Dilihat dari bocoran yang beredar, tampang Wagon R 2023 terlihat memiliki wujud yang lebih segar dengan elemen garis horizontal di gril depannya. (Foto: Cartoq)

Dilihat dari bocoran yang beredar, tampang Wagon R 2023 terlihat memiliki wujud yang lebih segar dengan elemen garis horizontal di gril depannya.

Bodinya pun mendapatkan balutan dual tone dengan atap berwarna hitam.

Sebagai informasi, Maruti pertama kali meluncurkan Wagon R di India pada 1999. Mobil itu disebut memiliki penjualan yang solid selama dua setengah dekade di negara tersebut.

Pada saat ini Maruti memasarkan Wagon R dalam 11 varian. Namun, penjualannya sempat menunjukkan penurunan pada Februari 2023 lalu.

Dengan jumlah 16.889 unit terjual, penjualan pada bulan tersebut turun 17,48 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Maruti Siapkan Wagon R 2023, Ini Bocoran Speknya first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker