TIPS & TRIK

Repotnya Punya Mobil Putih, Ini Tips Merawat Warnanya

Mobil berkelir putih perlu perawatan yang lebih sering karena mudah terlihat jika kotor atau kusam

Mobil putih populasinya semakin hari kian bertambah. Sangat mudah mendapati mobil putih berseliweran di jalanan. Warna putih pada mobil memancarkan kesan elegan. Warna ini berhasil menggeser popularitas abu-abu metalik atau sliver.

Orang semakin banyak memilih warna putih karena mengikuti tren kekinian. Memiliki mobil dengan cat putih perlu perawatan yang lebih rajin. Sebab, paling mudah terlihat jika kotor atau kusam. Anda yang memiliki mobil dengan warna seperti ini harus menjaga agar kualitas warnanya tidak menguning.

 

 

Mobil Putih Wajib Poles Bodi Rutin

Agar warna putih bisa bertahan lama, Anda sebaiknya melapisi cat dengan coating berkualitas dari salon mobil. Ini dilakukan saat mobil putih masih baru datang dari dealer. Ritual selanjutnya yang perlu rutin dilakukan yaitu poles bodi.

Tidak harus kembali masuk salon mobil, poles bodi bisa dilakukan sendiri kala waktu luang. Pemolesan biasanya dilakukan saat warna bodi tampak mulai pudar atau menguning. Bercak ini tentunya membuat mobil jadi terlihat kusam.

Memoles bisa dilakukan tiap tiga bulan sekali untuk menghilangkan bercak kuning. Proses dan bahannya sama saja dengan mobil umumnya dan dilakukan di salon mobil.

Perawatan rutinnya cukup memoles ringan setiap selesai mencuci mobil. Ada dua jenis wax yang biasanya dipakai, yaitu cleaner wax dan waxes. Bahan untuk memoles ini banyak dijual bebas di toserba atau supermarket.

Bila dijumpai noda kuning sekali pada cat, gunakan wax dengan pH tertinggi 0,4. Gunakan wax sesuai petunjuk, sebab bila sering digunakan dapat merusak pernis pada cat.

Wax dengan kualitas yang bagus juga melindungi cat mobil dari air, terutama air hujan yang bersifat asam perusak cat. Langkah pertama, poles memakai cleaner wax untuk mengangkat sisa-sisa oksidasi yang ditimbulkan dari proses pencucian mobil. Proses dilanjutkan dengan poles wax, fungsinya membuat bodi mobil tetap mengkilap atau kinclong.

Perawatan Ekstra di Musim Hujan

mobil putih
Cuci Mobil Putih

Musim hujan jadi periode yang merepotkan bagi pemilik mobil putih. Mereka harus lebih rajin mencuci mobil dibanding pemilik mobil warna lainnya. Mobil berkelir putih lebih tampak kotor karena cipratan lumpur atau genangan, belum lagi bercak sisa air hujan.

Pada mobil berkelir putih, sisa air hujan akan meninggalkan bercak dan membuat cat warna jadi kekuningan. Bila dibiarkan, bodi mobil jadi kusam hingga berkarat. Langkah awal apabila mobil terkena guyuran hujan sebaiknya segera Anda bilas dengan air bersih, kemudian segera keringkan dengan lap berdaya serap tinggi.

Mencuci mobil putih caranya sama saja dengan warna lain. Gunakan metode menggunakan dua ember. Ember yang satu berisi sabun untuk mencuci dan membersihkan kotoran, sedangkan ember yang lain berisi air bersih untuk membasuh atau membilas.

Saat hendak mencuci mobil, dianjurkan untuk mengusap seluruh bodi dengan kemoceng untuk mengurangi debu dan kotoran yang menempel. Cara ini sekaligus untuk mencegah timbulnya baret pada permukaan cat karena debu halus tidak menekan permukaan cat seperti saat memakai lap.

Hindari juga penggunaan sabun colek dalam mencuci bodi mobil. Pasalnya butiran-butiran pada sabun colek bisa menciptakan goresan pada cat mobil dan warna mobil pun pudar. Sabun colek sebagaimana detergen lainnya terdapat kandungan soda api yang juga merusak pernis cat.

Cara Penyimpanan Mobil Putih

mobil putih
Mobil Putih

Satu lagi pekerjaan rumah yang dihadapi pemilik mobil putih yaitu soal penyimpanan atau parkir. Warna yang satu ini lebih sensitif terhadap paparan panas. Memarkir mobil putih anda di bawah panas sinar matahari langsung, terlebih dalam waktu lama, akan membuat cat mobil anda rusak.

Cari lokasi parkir yang teduh. Misalnya, di bawah pohon-pohon yang rindang atau tempat yang beratap supaya tidak terkena sinar matahari secara langsung. Apabila tidak bisa menemukan tempat parkir yang teduh, Anda terpaksa harus menutupi mobil dengan cover atau sarung.

Tags

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker