BeritaBerita otomotifMobilNewsRepost #carmuditoyotatoyota raize

Bedah Harga, Skema Kredit, dan Keunggulan Toyota Raize 2024

Toyota Raize saat ini dibanderol dengan harga terjangkau yang bisa dibilang menjadi salah satu keunggulannya. Lantas, bagaimana skema kredit Toyota Raize kini?

Mobil ini resmi diluncurkan di Indonesia oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) pada 2021 dan diklaim mendapatkan respons positif dari masyarakat.

Inden Toyota Raize

Tampilan Toyota Raize yang sudah meluncur di Indonesia (Foto: TAM)

Sebagai informasi, mobil tersebut sebenarnya sudah meluncur lebih dulu di negara asalnya, Jepang yang merupakan hasil pengembangan Toyota Motor Corporation (TMC) dan Daihatsu Motor Co.

Pihak Daihatsu menamai mobilnya Daihatsu Rocky, sedangkan Toyota melabelinya dengan nama Raize.

Ibaratnya, kedua mobil ini seperti mobil kembar Avanza-Xenia, Terios-Rush, Agya-Ayla, dan Calya-Sigra.

Hanya saja keduanya mengisi segmen Sport Utility Vehicle (SUV) dengan harga lebih terjangkau.

Baca Juga: Keunggulan dan Kekurangan Toyota Raize, Simak Dulu Sebelum Beli

Harga Toyota Raize 2024

Berdasarkan situs web resmi Toyota per Agustus 2024, Raize dibanderol mulai dari Rp230-310 jutaan.

Harga Mobil di Diler Toyota

Skema kredit Toyota Raize (Foto: Carmudi)

Toyota Raize ditawarkan dalam banyak tipe sehingga dapat memudahkan calon konsumen untuk memilih mobil tersebut sesuai kebutuhan dan bujet.

Berikut adalah daftar harga mobil ini On The Road (OTR) Jakarta:

  • Toyota Raize 1.2 G MT One Tone: Rp238,7 juta
  • Toyota Raize 1.2 G CVT One Tone: Rp253,7 juta
  • Toyota Raize 1.0T G MT One Tone: Rp258,3 juta
  • Toyota Raize 1.0T G CVT One Tone: Rp273,2 juta
  • Toyota Raize 1.0T GR CVT One Tone: Rp287,2 juta
  • Toyota Raize 1.0T GR CVT Two Tone: Rp289,8 juta
  • Toyota Raize 1.0T GR CVT TSS One Tone: Rp309,4 juta
  • Toyota Raize 1.0T GR CVT TSS Two Tone: Rp312 juta

Selain banyak tipe, Toyota Raize juga menawarkan banyak warna eksterior hingga 12 opsi warna yang bisa dipilih.

Di antaranya, kombinasi dua warna. Bahkan, ada juga nama warnanya yang unik. Berikut ini daftar warna eksterior mobil tersebut:

  • Black
  • Gray Metallic
  • Red
  • Black-Red
  • Silver Metallic
  • Black-Silver Metallic
  • Turquoise MM
  • Black-Turquoise MM
  • White
  • Black-White
  • Yellow SE
  • Black-Yellow SE

Skema Kredit Toyota Raize 2024

Harga Toyota Raize PPnBM

Skema Kredit Toyota Raize (Foto: Carmudi/Dimas)

Dibanderol dengan harga terjangkau, Down Payment (DP) dan cicilan Toyota Raize terbilang cukup rendah.

Berikut skema kredit Raize untuk kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) dengan DP sebesar 20 persen dan suku bunga 5 persen.

Toyota Raize Harga Rp238,7 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp47,7 jutaan Rp17 jutaan
24 bulan Rp47,7 jutaan Rp9 jutaan
36 bulan Rp47,7 jutaan Rp6,3 jutaan
48 bulan Rp47,7 jutaan Rp4,9 jutaan
60 bulan Rp47,7 jutaan Rp4,1 jutaan

Toyota Raize Harga Rp253,7 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp50,7 jutaan Rp18,2 jutaan
24 bulan Rp50,7 jutaan Rp9,5 jutaan
36 bulan Rp50,7 jutaan Rp6,7 jutaan
48 bulan Rp50,7 jutaan Rp5,2 jutaan
60 bulan Rp50,7 jutaan Rp4,4 jutaan

Toyota Raize Harga Rp258,3 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp51,6 jutaan Rp18,5 jutaan
24 bulan Rp51,6 jutaan Rp9,7 jutaan
36 bulan Rp51,6 jutaan Rp6,8 jutaan
48 bulan Rp51,6 jutaan Rp5,3 jutaan
60 bulan Rp51,6 jutaan Rp4,4 jutaan

Toyota Raize Harga Rp273,2 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp54,6 jutaan Rp19,6 jutaan
24 bulan Rp54,6 jutaan Rp10,3 jutaan
36 bulan Rp54,6 jutaan Rp7,2 jutaan
48 bulan Rp54,6 jutaan Rp5,6 jutaan
60 bulan Rp54,6 jutaan Rp4,7 jutaan

Toyota Raize Harga Rp287,2 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp57,4 jutaan Rp20,6 jutaan
24 bulan Rp57,4 jutaan Rp10,8 jutaan
36 bulan Rp57,4 jutaan Rp7,5 jutaan
48 bulan Rp57,4 jutaan Rp5,9 jutaan
60 bulan Rp57,4 jutaan Rp4,9 jutaan

Toyota Raize Harga Rp289,8 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp57,9 jutaan Rp20,8 jutaan
24 bulan Rp57,9 jutaan Rp10,9 jutaan
36 bulan Rp57,9 jutaan Rp7,6 jutaan
48 bulan Rp57,9 jutaan Rp6 jutaan
60 bulan Rp57,9 jutaan Rp5 jutaan

Toyota Raize Harga Rp309,4 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp61,8 jutaan Rp22,2 jutaan
24 bulan Rp61,8 jutaan Rp11,7 jutaan
36 bulan Rp61,8 jutaan Rp8,1 jutaan
48 bulan Rp61,8 jutaan Rp6,4 jutaan
60 bulan Rp61,8 jutaan Rp5,3 jutaan

Toyota Raize Harga Rp312 Juta

Tenor DP Cicilan per Bulan
12 bulan Rp62,4 jutaan Rp22,4 jutaan
24 bulan Rp62,4 jutaan Rp11,7 jutaan
36 bulan Rp62,4 jutaan Rp8,2 jutaan
48 bulan Rp62,4 jutaan Rp6,4 jutaan
60 bulan Rp62,4 jutaan Rp5,4 jutaan

Keunggulan Toyota Raize

08 Raize Black Turquoise MM

Keunggulan Raize (Foto: TAM)

Selain memiliki keunggulan-keunggulan yang sudah disebutkan di atas, Toyota Raize juga punya keunggulan lain sebagai berikut.

Ground Clearance Tinggi

Di atas kertas, Toyota Raize punya ground clearance atau jarak terendah ke tanah 200 mm.

Ground clearance mobil ini kalah dibandingkan beberapa pesaingnya seperti Toyota Rush yang memiliki ground clearance 220 mm ataupun Mitsubishi Xpander Cross dengan ground clearance 225 mm.

Namun, tetap Raize terasa nyaman dibawa berkendara di medan jalan yang tidak rata atau penuh bebatuan.

Fitur Keselamatan Canggih

Toyota Raize telah dilengkapi dengan fitur keselamatan canggih berupa Toyota Safety Sense (TSS).

Di dalamnya, terdapat berbagai fitur seperti pre-collision system, adaptive cruise control, lane departure alert with steering control, rear cross traffic alert, blind spot monitor, dan pedal misoperation control.

Ada juga Adaptive Cruise Control (ACC) yang bisa membaca keberadaan kendaraan lain di depan, kemudian mengatur jarak aman. Fitur ini baru bisa bekerja dalam kecepatan 30 km per jam.

Bisa dibilang Toyota Raize adalah pionir penggunaan fitur tersebut untuk mobil di bawah Rp300 juta.

Pesaingnya seperti Nissan Magnite dan Kia Sonet memang sudah menggunakan cruise control, namun belum adaptive.

Kesimpulan

Pemesanan Toyota Raize

Tampilan Toyota Raize (Foto: Carmudi)

Harga Toyota Raize secara keseluruhan terjangkau, begitu juga dengan DP dan cicilan mobil tersebut.

DP mobil ini sendiri mulai dari Rp47,7 jutaan, sedangkan cicilannya mulai Rp4,1 jutaan.

Carmudian bisa meminang Raize jika membutuhkan SUV terjangkau untuk berkendara sehari-hari.

Mobil tersebut juga memiliki banyak keunggulan yang dapat menjamin kenyamanan berkendara pengguna.

FAQ

  • Berapa harga Toyota Raize saat ini?

Berdasarkan situs web resmi Toyota per Agustus 2024, Toyota Raize dibanderol mulai dari Rp238,7-312 juta OTR Jakarta.

  • Berapa DP dan cicilan Toyota Raize saat ini?

DP mobil ini kini mulai dari Rp47,7 jutaan, sedangkan cicilannya mulai Rp4,1 jutaan.

  • Apa saja warna eksterior Toyota Raize yang ditawarkan?

Ada 12 warna eksterior mobil ini yang ditawarkan dan bisa dipilih konsumen, yaitu Black, Gray Metallic, Red, Black-Red, Silver Metallic, Black-Silver Metallic, Turquoise MM, Black-Turquoise MM, White, Black-White, Yellow SE, dan Black-Yellow SE.

  • Apakah Toyota Raize sudah dilengkapi dengan fitur Adaptive Cruise Control?

Iya, Toyota Raize bisa dibilang merupakan pionir penggunaan fitur tersebut untuk mobil di bawah Rp300 juta.

Beberapa pesaingnya seperti Nissan Magnite dan Kia Sonet sudah menggunakan cruise control, tapi belum adaptive.

  • Berapa ground clearance Toyota Raize?

Di atas kertas, Toyota Raize punya ground clearance atau jarak terendah ke tanah 200 mm.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Bedah Harga, Skema Kredit, dan Keunggulan Toyota Raize 2024 first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker