Harga Rp1,3 Miliar, Seberapa Istimewa Spesifikasi Hyundai Ioniq 5 N?
Tangerang Selatan — PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) meluncurkan Ioniq 5 N di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 untuk dipasarkan di Tanah Air dengan spesifikasi mentereng khas mobil performatik.
Seperti diketahui, N sendiri merupakan sub-merek Hyundai yang berfokus pada kendaraan performa tinggi serta motorsport.
Oleh karenanya, Vice President Hyundai N & Motorsport Till Wartenberg pun menyatakan bahwa Ioniq 5 N sudah pasti berbeda secara tenaga dan akselerasi dengan Ioniq 5 yang sudah beredar di jalan-jalan Indonesia saat ini.
“Ioniq 5 N merupakan performance car listrik di dunia yang juga bisa digunakan untuk mobil harian,” kata Till di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (17/7/2024).
Baca Juga: Hyundai N Vision 74 Coba Teruskan Visi Pony Coupe
Kendati demikian, ia pun menuturkan bahwa tuning yang dilakukan terhadap Ioniq 5 N dilakukan seminim mungkin karena mempertimbangkan segi kenyamanan dan keamanan.
Melihat spesifikasi penggeraknya, Hyundai Ioniq 5 N disematkan dual motor berkemampuan 21 ribu rpm sehingga memiliki tenaga buas sebesar 641 hp dan torsi maksimum hingga 770 Nm.
Hyundai Ioniq 5 N mampu melesat pada kecepatan tertinggi hingga 260 km/jam.
Akselerasi pun tak main-main, kecepatan 0—100 km/jam mampu dicapai hanya dalam waktu 3,4 detik saja.
Daya Hyundai Ioniq 5 N pun disuplai dari baterai berkapasitas 84 kWh.
Mengimbangi kekuatannya yang besar, Ioniq 5 N dilengkapi rem cakram depan 400 mm (15,7 inci) berkaliper 4 piston dan cakram belakang 360 mm (14,1 inci).
Pada perkenalannya ini, Chief Operating Officer (COO) HMID Fransiscus Soerjopranoto pun mengumumkan harga Hyundai Ioniq 5 N.
“Ioniq 5 N resmi kita jual dengan harga sekitar Rp1,3 miliar,” ujarnya di hadapan para awak media.
Baca Juga: Hyundai Creta N Line Tampil Lebih Sporty
Penulis: Dimas Hadi
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Harga Rp1,3 Miliar, Seberapa Istimewa Spesifikasi Hyundai Ioniq 5 N? first appeared on Carmudi Indonesia.