Neta Resmikan Diler 3S Baru di Pluit, Investasi Tembus Rp5 Miliar
Jakarta – PT Neta Auto Indonesia (NAI) kembali meresmikan diler baru di Jakarta, tepatnya di Pluit.
Mengusung nama Neta Pluit, diler ini berdiri atas kerja sama NAI dengan PT Surya Mobil Abadi (SMA). Lokasinya berada di Jl. Pluit Permai no. 5, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Baca Juga: Diler Resmi Full EV Pertama Neta Kelapa Gading Resmi Beroperasi
“Pembukaan diler ini merupakan salah satu wujud keseriusan dan komitmen kami untuk berkontribusi dalam industri otomotif di Indonesia, khususnya dalam hal elektrifikasi. Kami berharap dapat memberikan kepuasan kepada konsumen,” ujar Junianto Naibaho, President Director SMA di sela peresmian diler, Kamis (21/11/2024).
Dirinya menyebut nilai investasi yang digelontorkan untuk membangun diler yang berdiri di atas lahan seluas 600 m2 tersebut kurang lebih Rp5 miliar.
Diler ini memiliki layanan 3S (Sales, Service, dan Spareparts) serta dilengkapi dengan fasilitas workshop, seperti 3 maintenance bay, peralatan spesial hydraulic battery lifter, insulated tools, special diagnostic instrument, dan motor and reducer disassembly lift.
Ada pula area showroom yang didesain megah dan menampilkan seluruh mobil listrik Neta yang sudah dijual di Indonesia, yaitu V-II dan X.
Diler Neta Pluit turut menawarkan layanan test drive untuk konsumen yang ingin mencicipi mobil Neta terlebih dahulu sebelum membelinya.
Kejar Target 30 Diler di 2024
Dengan beroperasinya diler Neta Pluit, jumlah diler Neta saat ini sudah mencapai lebih dari 20 outlet di Indonesia.
Baca Juga: Ditambah Neta X, Daftar Terbaru Mobil Listrik Rp400 Jutaan 2024
Dian Fardiansyah, Network and Sales Director NAI dalam kesempatan yang sama mengatakan pihaknya masih akan membangun diler baru hingga akhir 2024 untuk mengejar target yang sudah ditentukan.
“Sampai dengan akhir tahun ini, kami mengejar target (diler) 30 outlet di Indonesia,” tutup Dian.
Penulis: Nadya Andari
Editor: Santo Sirait