TIPS & TRIK

Untung Rugi Beli Motor Secara Kredit

Kendaraan roda dua sekarang ini sudah menjadi sarana transportasi utama masyarakat, baik di kota maupun desa.  Saat akan membeli sepeda motor, sebagian orang langsung membayar secara cash.

Namun, banyak juga yang beli motor secara kredit. Tidak hanya unit baru, sepeda motor bekas pun tidak kalah banyak yang jadi buruan konsumen.

Baca juga:
Sedan Lawas Legendaris, Diburu Karena Kesan Retro
6 Kesalahan Membeli Mobil Pertama

Sejauh ini, keberadaan angkutan umum belum bisa mendukung seluruh mobilitas kaum urban. Penyebaran angkutan umum yang belum menjangkau hingga ke pelosok membuat kebutuhan akan sepeda motor pun meningkat pesat.

Kesempatan ini dilihat oleh dealer yang gencar mempromosikan kredit motor murah. Ini jelas menggoda calon pembeli dengan dana terbatas namun butuh unit sesegera mungkin. Sebelum memutuskan untuk membeli sepeda motor secara kredit, Anda perlu tahu untung ruginya sejak awal.

Persiapan Beli Motor Secara Kredit

Keputusan membeli motor secara kredit tetap harus melalui pertimbangan yang matang. Tujuannya, agar proses angsuran bisa berjalan sampai selesai dan tidak terkendala di tengah jalan. Hal pertama, Anda harus memutuskan soal leasing terbaik yang digunakan untuk ‘menalangi’ pembiayaan motor tersebut.

Perhatikan dan cermati pula asuransi yang ditawarkan oleh beberapa leasing yang kalian pilih. Untuk BPKB carilah leasing yang jujur dan terpercaya. Ketika kalian melunasi kredit, maka BPKB motor langsung bisa diambil.

Leasing yang nakal biasanya menjaminkan kembali BPKB guna mendapatkan modal ke perusahaan keuangan lain. Mereka ingin dapat dana segar secara instan untuk membiayai motor lain.

Hal yang perlu Anda ingat, total harga kredit lebih mahal daripada beli secara tunai. Semakin lama tenor kredit maka harga beli Anda sebenarnya jauh lebih tinggi dibanding harga cash. Sebisa mungkin hidari kredit motor yang tempo angsurannya panjang.

Menggunakan fasilitas kredit dalam jangka pendek memang meringankan beban keuangan Anda. Namun, jangan sampai terlena dengan kecilnya cicilan yang dibayar dalam waktu lama. Alasannya, sepeda motor bukan sebuah produk yang bisa dijadikan sebuah investasi. Nilai jual kendaraan dari prinsip ekonomi semakin menurun setiap tahun.

Pilah-pilih Dealer dan Leasing

Dealer Motor (Foto: Mustika Group)

Tiap dealer menawarkan program penjualan yang berbeda-beda untuk cash dan kredit. Bisa saja, dealer yang paling dekat dengan rumah Anda program penjualannya kurang menarik. Sebaliknya, dealer yang jaraknya cukup jauh malah menawarkan program penjualan dengan berbagai promo menggiurkan

Sebelum memutuskan untuk membeli sepeda motor, alangkah baiknya mengunjungi beberapa dealer baik satu merek atau beberapa merek yang berbeda. Anda patut memperhatikan dengan cermat soal skema pembiayaan leasing, sehingga perlu data pembanding yang cukup lengkap.

Cari tahu referensi pembiayaan yang ditawarkan dari tiap dealer. Beberapa referensi memudahkan Anda memilih dealer berikut leasing yang menawarkan DP rendah dan angsuran yang terjangkau. Leasing kendaraan bermotor menawarkan beragam skema kredit, mulai dari DP murah, cicilan murah, sampai dengan tenor yang sangat panjang.

Saat pengajuan kredit, pihak leasing sebagai kreditur akan mengkalkulasi kemampuan Anda untuk membayar pokok pinjaman plus bunga yang dibebankan. Keuntungan kredit sepeda motor ini uang muka yang ditawarkan begitu fleksibel.

Untuk skutik dan motor bebek, calon pembeli kadang hanya diminta uang muka antara Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta. Segala keputusan ini perlu dipertimbangkan secara cermat sesuai dengan kebutuhan dan tingkat pengeluaran Anda sehari-hari agar pembayaran tetap lancar.

Kredit Motor Bekas atau Baru?

Dealer Motor Bekas (Foto: Elshinta)

Kebutuhan sepeda motor yang mendesak sebenarnya bisa disiasati dengan membeli unit bekas pakai. Tidak semuanya motor bekas berkualitas buruk. Banyak juga unit bekas pakai tahun muda yang kondisinya masih sangat prima dan terlihat baru.

Selain harganya yang murah, motor bekas pun kini proses pembeliannya bisa dilakukan secara kredit. Besaran biaya angsuran yang harus dibayarkan pun semakin rendah juga. Kelemahan kredit pada motor bekas tidak disertai asuransi dari perusahaan leasing.

Anda anda tetap harus membayar cicilan sekalipun motor sudah raib dalam masa angsuran. Selebihnya, segala prosedur administrasi hingga angsuran tidak ada bedanya dengan kredit motor baru.

Untuk kredit motor baru dari dealer, perusahaan leasing akan memberikan asuransi selama periode tenor angsuran. Apabila Anda sampai kehilangan sepeda motor selama masa angsuran, Anda akan mendapat motor pengganti. Namun, proses kredit harus mengulang kembali dari awal. Cari tahu lebih dalam poin yang tercakup dari asuransi selama masa angsuran.

Tags

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker