Seangkatan Prius, Ini Mobil Hybrid Pertama Honda
Jakarta — Mobil hybrid mendapat banyak sorotan dalam beberapa waktu belakangan. Teknologi elektrifikasi yang satu ini sudah bukan hal baru lagi terutama bagi merek-merek Jepang.
Beberapa merek memulai langkahnya dalam hal ini sejak era 1990-an. Misalnya, Honda yang meluncurkan mobil hybrid pertamanya bernama Insight pada 1999.
Dalam keterangan resmi, Kamis (8/8/2024), Honda menyampaikan Insight adalah awal perjalanan merek tersebut dalam menciptakan kendaraan yang efisien dan ramah lingkungan.
Baca juga: Interior Honda Step WGN e:HEV Memberikan Fleksibilitas dan Kenyamanan
Sebagai informasi, pada era 1990-an, merek-merek Jepang tengah berlomba menghadirkan mobil irit ramah lingkungan. Dua tahun sebelumnya Toyota juga meluncurkan mobil hybrid produksi massal pertamanya yang bernama Prius.
Sementara itu, Honda membekali Insight dengan sistem hybrid bernama Integrated Motor Assist (IMA). Secara umum IMA berguna membantu kinerja mesin sehingga konsumsi bahan bakar bisa menjadi lebih efisien.
Selain pada Insight, sistem IMA juga bisa ditemui pada CR-Z yang merupakan mobil sport hybrid.
Evolusi Teknologi Hybrid Mobil Honda
Teknologi IMA kemudian berevolusi menjadi lebih canggih lagi lewat kehadiran intelligent Multi Mode Drive (i-MMD). Sistem ini mulai bisa ditemui pada CR-V Hybrid generasi lima dan Accord Hybrid generasi sepuluh.
Kemudian sistem i-MMD kembali dikembangkan menjadi e:HEV seperti yang kini bisa ditemui di banyak mobil Honda. Sistem e:HEV bisa ditemui pada model Fit/Jazz, City, Civic, Vezel/HR-V, ZR-V, Odyssey, Step WGN, CR-V, dan Accord.
e:HEV sebenarnya bukan satu—satunya sistem hybrid yang dimiliki Honda saat ini.
Selain itu, masih ada sistem SH-AWD yang digunakan untuk model performa tinggi NSX. Honda juga sudah mengembangkan sistem hybrid pada mesin Formula 1 sejak 2015.
Honda akan terus mengembangkan sistem hybrid untuk digunakan pada masa yang akan datang, seperti bisa ditemui pada Prelude Concept. Mobil yang pertama diperkenalkan dalam Japan Mobility Show 2023 ini bakal mulai diproduksi 2025 mendatang.
Baca juga: Honda Civic RS Meluncur di Jepang, Ini Bedanya dengan Versi Indonesia
Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!
The post Seangkatan Prius, Ini Mobil Hybrid Pertama Honda first appeared on Carmudi Indonesia.