BeritaGJAW 2024Mercedes-BenzMercedes-Benz New GLB 200 AMG LineMobil BaruNewsPT Inchcape Indomobil Distribution IndonesiaRepost #carmudi

Mercedes-Benz Rilis New GLB 200 AMG Line Gantikan GLB 200 Progressive Line

Tangerang – Jelang tutup 2024 PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia (IIDI) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Mercedes-Benz di Tanah Air mendatangkan satu produk terbarunya, yakni New GLB 200 AMG Line. Sebagai model baru tentu ada sejumlah penyegaran yang dilakukan oleh Mercedes-Benz.

Peluncuran model terbaru Mercedes-Benz untuk pasar Indonesia itu dilakukan saat hari pertama ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, Jumat (22/11/2024). New GLB 200 AMG Line hadir sebagai model pengganti dari New GLB 200 Progressive Line yang sudah dipasarkan pada tahun lalu.

Baca Juga: Mercedes-Benz S 450 President Edition Resmi Meluncur, Hanya Dijual 60 Unit

Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line

Mercedes-Benz Rilis New GLB 200 AMG Line di GJAW 2024 (Foto: Santo/Carmudi)

“Kali ini kami meluncurkan salah satu kendaraan terbaru kami, yaitu New GLB 200 AMG Line,” ungkap Aldo Rais, Product & Pricing Manager IDII di sela acara peluncuran.

“Di tahun lalu tepatnya pada November 2023 kami memperkenalkan GLB 200 Progressive Line facelift sebagai salah satu dari tujuh kendaraan yang kami luncurkan. Kali ini, pada GJAW 2024 kami membawa penyegaran terhadap GLB 200 dengan memperkenalkan New GLB 200 AMG Line menggantikan GLB 200 Progressive Line facelift,” sambungnya.

New GLB 200 AMG Line menawarkan perpaduan antara kenyamanan dan fungsionalitas. Salah satu keunggulan utamanya adalah interior yang luas, dengan pilihan kursi baris ketiga yang memungkinkan kapasitas hingga tujuh penumpang.

Mercedes-Benz Rilis New GLB 200 AMG Line dijual dengan harga Rp1,27 miliar (Foto: Santo/Carmudi)

Sebagai pembeda dari model terdahulu, Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) kompak ini mendapat sejumlah pembaruan di bagian eksterior, interior, hingga kaki-kaki. Penyegaran ini dilakukan untuk memberikan perbedaan mencolok dengan model terdahulu.

Eksterior New GLB 200 AMG Line

Di mulai dari bagian eksterior terlebih dahulu. New GLB 200 AMG Line mengusung tampilan luar yang sporty dan modern.

Penyegaran pada bagian eksterior di mobil ini terlihat mulai di bagian depannya. Paling mencolok ada di grilnya yang sekarang mengusung desain terbaru membuatnya tampil lebih modern.

“Dari sisi desain gril, kalau GLB 200 Progressive Line memiliki desain horizontal. Tetapi sekarang kami menggantinya. Desain gril New GLB 200 AMG Line berubah menjadi in diamond pattern,” terang Aldo.

Baca Juga: Mercedes-Benz Luncurkan New GLS 450 dan New EQB 250+, Simak Harga dan Ubahannya

Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line

Bagian sampaing Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line (Foto: Santo/Carmudi)

Bagian lampu depan turut disegarkan, dengan menyematkan Multibeam LED headlamps with Adaptive Highbeam Assist plus. Keunggulannya dapat memberikan pencahayaan optimal di berbagai kondisi jalan, meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.

Lampu tersebut menggantikan LED High Performance yang terpasang di model GLB 200 Progressive Line facelift.

Bagian samping mobil mengusung AMG bodystyling yang dipadukan dengan pelek baru berdiameter besar menciptakan kesan dinamis penuh gaya.

“Pada bagian kaki-kaki juga turut berubah. Sekarang ukuran pelek lebih besar dengan diameter 19 inci AMG 5 twin spoke light alloy wheels,” lanjut Aldo.

Fitur Panoramic sliding sunroof tetap dipertahankan pada model ini.

Tampilan baru pada GLB 200 tidak hanya estetis tetapi juga mendukung performa aerodinamis untuk pengalaman berkendara yang stabil dan responsif.

Baris pertama Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line (Foto: Santo/Carmudi)

Interior

Beralih ke bagian interior, penyegaran yang paling mencolok terlihat jelas di bagian depan kabin. Lingkar kemudinya kini mengusung desain baru dipadukan dengan aksen teranyar di dasbornya.

“Kalau sebelumnya desain setirnya itu bulat, sekarang desain setirnya sedikit agak flat di bawah dengan desain multifunction sport steering yang dibalut dengan Nappa Leather,” jelas Aldo.

“Trim kami menggunakan desain black open pore linden wood ttrin dan masih terdapat 10,25 inch multimedia system, yang dapat memuat berbagai macam informasi yang dibutuhkan pengemudi maupun penumpang,” sambungnya.

Desain setir New GLB 200 AMG Line agak flat (Foto: Santo/Carmudi)

Di luar dari yang disebutkan di atas, New GLB 200 AMG Line masih mengadopsi fitur keselamatan yang terdapat di GLB 200 Progressive Line facelift, termasuk mesin.

Fitur Keselamatan dan Mesin New GLB 200 AMG Line

Mercedes-Benz tak main-main soal fitur keselamatan. Pada model ini, pabrikan asal Jerman tersebut menyematkan fitur keselamatan yang mereka sebut Driving Assistance and Safety. Berikut ini daftar fiturnya:

  • Adaptive Highbeam Assist Plus
  • MBUX Augmented Reality for Navigation
  • Traffic Light View Assist
  • Active Parking Assist with Parktronic
  • Active Brake Assist
  • Blind Spot Assist.
Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line

Pelek 19 inci (Foto: Santo/Carmudi)

Semua fitur ini dirancang untuk melindungi pengemudi dan penumpang, mencerminkan komitmen Mercedes-Benz terhadap keselamatan dan teknologi tinggi. Kombinasi inovasi ini juga memperkuat posisi Mercedes-Benz sebagai pelopor keselamatan di dunia otomotif.

Sementara terkait jantung pacunya, masih menggendong mesin 1.3 liter bertenaga 163 hp dan torsi puncak 270 Nm. Tenaganya disalurkan ke roda melalui transmisi otomatis tujuh percepatan.

Mesinnya diklaim menawarkan performa yang kuat sekaligus efisien.

Harga New GLB 200 AMG Line

Setelah meluncur, IDII secara resmi mulai memasarkannya ke konsumen dengan harga Rp1,27 miliar. Harga yang ditetapkan tersebut masih berstatus off-the-road.

Baca Juga: Mercedes-Benz Resmi Jual Tujuh Mobil Baru, Ini Daftar Harga dan Modelnya

Gril dan lampu depan New GLB 200 AMG Line (Foto: Santo/Carmudi)

Setiap konsumen yang melakukan pemesanan New GLB 200 AMG Line akan mendapatkan layanan purna jual, seperti StarService 5 tahun, dan StarTire 2 tahun.

Untuk diketahui, StarService 5 tahun mencakup layanan pemeliharaan kendaraan gratis selama lima tahun dan garansi resmi Mercedes-Benz selama tiga tahun tanpa batasan jarak tempuh, dimulai sejak hari pertama kendaraan terdaftar.

Sementara StarTire 2 tahun meliputi penggantian ban yang rusak akibat bahaya di jalan raya seperti bocor, menggembung, terpotong, dan sobek selama 24 bulan pertama.

Spesifikasi Teknis New GLB 200 AMG Line

Engine and Transmission

No. of cylinder / arrangement

4 / In-line
Total displacement (cc)

1,332

Rated output (kW[hp] at rpm)

120 [163] / 5,500
Rated torque (Nm at rpm)

270 / 2,000 – 3,500

Compression ratio

11.8 : 1
Transmission

7G-DCT automatic

 

Performance

Acceleration 0 – 100 km/h (s)

9.3
Top speed approx. (km/h)

207

Fuel consumption, combined (l/100km)

6.9 – 7.5
CO₂ emission (g/km)

156 – 171

Fuel

Petrol
Tank capacity/reserved (l)

52 / 6

Emission Standard

Euro 6

 

Dimension and Weight

Length (mm)

4,634
Total width (mm)

2,020

Height (mm)

1,692
Kerb weight/payload (kg)

1,640 / 500

Closed luggage compartment capacity (l)

565
Turning circle (m)

11.7

Jajaran Mobil dan Promo Pembelian Mobil Mercedes-Benz

Selain meluncurkan mobil baru, di pameran yang berlangsung hingga 1 Desember 2024 di ICE BSD, Tangerang Selatan. IIDI turut membawa beragam produk unggulannya, satu di antaranya yang paling diunggulkan, yaitu S 450 President Edition.

Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line

Tampilan belakang New GLB 200 AMG Line (Foto: Santo/Carmudi)

Kendaraan tersebut baru saja diluncurkan pada awal bulan ini. Unit yang disediakan sangat terbatas hanya 60 unit saja.

Selain sedan mewah edisi terbatas tersebut pihaknya juga memamerkan enam model lainnya di GJAW 2024. Daftarnya mencakup C200 Avantgarde Line, E300 AMG Line, GLA 200 AMG Line FL, GLC 300 4MATIC AMG Line, GLE 450 4MATIC AMG Line, dan EQE 350 4MATIC AMG Line SUV.

IDII juga menyiapkan delapan model Mercedes-Benz yang dipamerkan dapat dicoba langsung oleh pengunjung atau konsumen melalui sesi test drive. Melalui sesi test drive pengunjung berkesempatan untuk merasakan langsung kenyamanan dan kemewahan berkendara khas Mercedes-Benz.

Booth Mercedes-Benz (Foto: Santo/Carmudi)

Tak ketinggalan, IDII menyediakan pilihan penawaran eksklusif bagi konsumen yang melakukan pembelian mobil baru selama pameran berlangsung. Penawarannya berupa uang muka Rp0, bunga 0 persen hingga 5 tahun, atau gratis cicilan hingga empat kali, serta hadiah menarik lain yang bisa didapatkan langsung.

FAQ

  • Apa mobil baru Mercedes-Benz di GJAW 2024?

New GLB 200 AMG Line menjadi mobil baru Mercedes-Benz yang meluncur di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024.

  • Berapa harga Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line?

Setelah meluncur, IDII secara resmi mulai memasarkan Mercedes-Benz New GLB 200 AMG Line ke konsumen dengan harga Rp1,27 miliar. Harga yang ditetapkan tersebut masih berstatus off the road.

  • Apa saja model mobil Mercedes-Benz yang dipajang di GJAW 2024?

Mobil Mercedes-Benz  yang dipamerkan di GJAW 2024 ada S 450 President Edition, C200 Avantgarde Line, E300 AMG Line, GLA 200 AMG Line FL, GLC 300 4MATIC AMG Line, GLE 450 4MATIC AMG Line, dan EQE 350 4MATIC AMG Line SUV.

Penulis: Santo Sirait

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker