BeritaBerita otomotifNewsrecallRepost #carmuditoyota

Toyota Recall 5 Model Mobil Sekaligus, Avanza dan Veloz Juga Kena

Jakarta — PT Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan recall 5 model mobil yang dijual di Indonesia, Selasa (13/2/2023) siang.

Model mobil yang dimaksud meliputi Sienta, Avanza, Veloz, Vios, dan Yaris Cross masing-masing dari periode tahun pembuatan tertentu.

Veloz vs Avanza

PT Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan recall lima model mobil yang dijual di Indonesia, Selasa (13/2/2023) siang. (Foto: TAM)

Lima model mobil tersebut mengalami recall untuk masalah yang berbeda-beda.

Baca juga: Tiga Mesin Diesel Toyota Alami Penyimpangan Prosedur Sertifikasi, TMMIN Konfirmasi Begini

“Recall mungkin terdengar negatif bagi sebagian orang, namun Toyota melihatnya sebagai bentuk kaizen (continuous improvement) atas kondisi kendaraan dan tanggung jawab atas produk yang dimiliki customer,” kata Henry Tanoto, Vice President TAM. 

Recall Front Garnish Pillar Clip

Recall masalah ini berlaku untuk Sienta produksi Juni 2016—April 2020 untuk perbaikan front garnish pillar clip yang berada di pilar A.

Terdapat potensi kebocoran air pada pilar A karena performa sealer kurang maksimal.

Hal ini dikhawatirkan dapat mengganggu sistem kerja kelistrikan tertentu seperti sliding door electric.

Recall Front Door Side Impact Beam

Recall ini berlaku untuk model Avanza dan Veloz produksi November 2022 guna mendapatkan perbaikan pemasangan front door side impact beam yang dinilai kurang sempurna.

Komponen tersebut dikhawatirkan tidak berfungsi sebagaimana mestinya sehingga memberikan perlindungan kurang optimal seandainya terjadi benturan samping.

Recall Front Shock Absorber Nut

Recall ini berlaku untuk model mobil Veloz produksi Oktober 2021—Agustus 2023, Avanza produksi November 2021—September 2023, Vios produksi Juni 2022—Agustus 2023, Yaris Cross produksi Mei—September 2023.

Instruksi pengencangan yang tidak tepat dapat membuat mur menjadi kendur sehingga menimbulkan suara tidak normal bahkan terlepas yang mengakibatkan kendaraan hilang kestabilan saat melaju.

Toyota Yaris Cross Ekspor

(Foto: Carmudi/Mada Prastya)

Untuk masalah-masalah tersebut, konsumen bisa mendapatkan informasi lebih lanjut melalui situs web toyota.astra.co.id/ssc atau menghubungi customer care melalui nomor 1-500-315.

Selain itu, TAM juga menyediakan layanan Toyota Interactive Virtual Assistant (TARRA) melalui Whatsapp 0811150031.

Baca juga: Toyota Indonesia Pastikan Penjualan Fortuner Mesin Diesel 1GD dan 2GD Berjalan Seperti Biasa

“Sekali lagi PT Toyota Astra Motor memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Kami berharap pelanggan yang mobilnya masuk dalam daftar recall, dapat segera datang ke bengkel resmi Toyota untuk melakukan perbaikan atau penggantian komponen supaya tidak ada kendala safety di kemudian hari,” ujar Anton Jimmi S., Marketing Director TAM.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

The post Toyota Recall 5 Model Mobil Sekaligus, Avanza dan Veloz Juga Kena first appeared on Carmudi Indonesia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker